
Bola.net - Cristiano Ronaldo baru-baru ini membantah kemungkinannya bergabung dengan Al Nassr. Hanya saja, anggota Dewan FIFA Evelina Christillin cukup yakin mega bintang tersebut akan berkarier di luar Eropa akibat perilaku buruk.
Dalam beberapa hari terakhir, rumor kepindahan Ronaldo sangat panas. Al Nassr, klub kaya raya dari Arab Saudi, dilaporkan siap menawarkan sang pemain dengan kontrak yang sangat mahal.
Ronaldo awalnya disebut akan menerima tawaran tersebut dan mulai berseragam Al Nassr pada awal tahun 2023 mendatang. Namun, Ronaldo menegaskan ingin mencari klub di Eropa.
Christilin menilai, Ronaldo tidak akan mendapatkan klub di Eropa. Masalahnya bukan karena gaji yang terlampau tinggi, tetapi juga masalah yang muncul dengan Manchester United.
Serang Pelatih Sendiri
Masalah Ronaldo di Man United berawal dari wawancaranya dengan Piers Morgan. Di sana, ia menyerang banyak pihak di internal Man United, terutama pelatihnya sendiri, Erik ten Hag.
Christilin menganggap perilaku tersebut sangat tidak bisa diterima. Bagaimanapun juga, pelatih tetap harus dihormati di sebuah klub oleh para pemain.
“Dia akan menjadi kapten yang tidak menyenangkan. Dia juga tidak bersikap seperti layaknya seorang atlet profesional dengan pelatihnya sendiri,” katanya kepada Raiuno.
Hierarki Itu Penting
Menurut Christillin, klub-klub di Eropa akan berpikir ulang untuk merekrut Ronaldo akibat perilaku buruknya itu.
Apa yang telah ditunjukkan Ronaldo menunjukkan bahwa sang pemain tidak menyadari kedudukannya sebagai seorang pemain.
“Dia harus menghormati hierarki yang ada. Karena pada dasarnya, dia sama saja dengan pemain yang lain,” kata Christillin.
Tetap Akan ke Arab Saudi
Christillin yakin, jika memang Ronaldo masih ingin melanjutkan karier profesionalnya, maka tujuannya adalah di Arab Saudi. Kebetulan klub kaya di sana juga tertarik mendatangkan pemain berusia 37 tahun tersebut.
“Dia akan segera bermain di Arab Saudi dengan kontrak 200 juta. Kita tidak perlu kasihan dengan itu,” ujarnya mengakhiri.
Sumber: Raiuno
Baca Juga:
- Ironi Timnas Spanyol: Latihan Tendang Penalti Hingga 1.000 Kali, tetapi Kalah dari Maroko!
- Perjalanan Spanyol di Piala Dunia 2022: Dibuka dengan Pembantaian, Ditutup dengan Pahitnya Panenka
- Luis Enrique Soal Kemungkinan Mundur dari Timnas Spanyol: Saya Ingin Bertemu Anjing Saya Dulu
- Jadwal Siaran Langsung Piala Dunia 2022 di SCTV Hari Ini
- Jadwal Perempat Final Piala Dunia 2022 Qatar
- Georgina Senang Portugal Menang, tetapi Sedih Cristiano Ronaldo Cadangan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Meski Jadi Cadangan, Cristiano Ronaldo Masih Punya Posisi Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 7 Desember 2022, 22:42
-
Erik Ten Hag: Cristiano Ronaldo? Dia Hanya Masa Lalu Bagi MU!
Liga Inggris 7 Desember 2022, 21:31
-
Cristiano Ronaldo Bantah Bakal Gabung Al Nassr
Asia 7 Desember 2022, 11:36
LATEST UPDATE
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
-
Link Live Streaming La Liga 2025/26: Barcelona vs Athletic Bilbao, Tayang di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:51
-
Simak Jadwal La Liga 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:41
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55



















KOMENTAR