
Bola.net - Sadio Mane mengalami benturan kepala yang cukup keras saat Senegal bersua Tanjung Verde di laga babak 16 besar Piala Afrika 2021.
Senegal bersua Tanjung Verde di Kouekong Stadium, Bafoussam, Selasa (25/01/2022) malam WIB. Mane menjadi starter seperti biasa.
Saat laga berlangsung kurang dari satu jam, penyerang Liverpool itu berbenturan dengan kiper lawan, Vozinha. Keduanya langsung terkapar di lapangan.
Meski demikian, Mane tak ditarik keluar. Ia malah terus dimainkan oleh pelatih Senegal.
Mane Bikin Gol
Sadio Mane akhirnya mencetak gol enam menit berselang, tepatnya pada menit ke-63. Ia melepas tembakan melengkung ke gawang Tanjung Verde.
Namun Mane kemudian terkapar lagi sembari memegangi kepalanya. Pada akhirnya ia baru ditarik keluar pada menit ke-70.
Saat keluar lapangan, Mane harus dibantu oleh rekan-rekannya dan tim medis. Pelatih Senegal, Aliou Cisse, mengatakan penyerang 29 tahun tersebut merasa kepalanya pusing.
“Sadio mengalami kejutan besar dengan kiper dan saya belum mendengar kabar darinya, ia pusing dan ia saat ini di rumah sakit,” beber Cisse setelah peluit akhir, seperti dilansir wartawan Adama Ndione, via Liverpool Echo.
“Kami akan mendapat kabar nanti. Saya harap ia baik-baik saja," sambungnya.
Kondisi Mane
Usai laga tersebut, Sadio Mane akhirnya memberikan update terkait kondisi kesehatannya. Ia mengunggah foto dirinya sedang berada di rumah sakit.
Mane tak sendirian. Ia ditemani oleh kiper Tanjung Verde, Vozinha.
Mane juga memberikan keterangan yang menyatakan dirinya baik-baik saja. Ia juga berterima kasih pada semua orang yang mendoakan kesehatannya.
(c) Instagram Story
"Alhamdulillah semuanya baik-baik saja. Terima kasih atas semua pesan-pesannya." Tulis Mane.
Berkat gol dari Sadio Mane, Senegal sendiri akhirnya bisa menang 2-0 atas Tanjung Verde. Satu gol lainnya dicetak oleh Bamba Dieng.
Klasemen Liga Inggris
(Instagram Story/Liverpool Echo)
Jangan Lewatkan:
- Carragher Ingin Sekali Lihat Pemain Sensasional Ini Gabung Liverpool
- Kontrak di Juventus Segera Habis, Dybala Langsung Dipepet Liverpool
- Tutorial Membuat Fans Liverpool Terpancing dari Mbappe: Hakimi Bek Kanan Terbaik Dunia
- Piala Afrika: Diwarnai Gol-Gol Spektakuler, Achraf Hakimi Antar Maroko Bungkam Malawi
- Sedih! 6 Orang Tewas Terinjak-Injak Saat Masuk Stadion Laga Kamerun vs Comoros di Piala Afrika
- Kisah Comoros di Piala Afrika: Bek Jadi Kiper Dadakan, Cetak Gol Indah, Pulang dengan Kepala Tegak
- Daftar Lengkap Negara yang Lolos 16 Besar Piala Afrika 2021: Ajlazair dan Ghana Tersingkir!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Setelah Liverpool, Man City Kini Juga Ikut Kejar Dybala
Liga Inggris 27 Januari 2022, 17:56
-
Musim Panas 2022, Liverpool Angkut Winger PSV Ini?
Liga Inggris 27 Januari 2022, 17:37
-
Senggol Arsenal, Liverpool Juga Coba Rekrut Youri Tielemans
Liga Inggris 27 Januari 2022, 16:40
-
Perkiraan Starting XI Liverpool dengan Dybala, Bikin Trio Maut Dengan Mane & Salah
Liga Inggris 27 Januari 2022, 13:17
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR