Bola.net - Klub Premier League, Liverpool mulai mempersiapkan opsi cadangan jika mereka gagal mengamankan jasa Thiago Alcantara. The Reds berencana untuk merekrut sosok Denis Zakaria dari Borussia Monchengladbach.
Sudah menjadi rahasia umum jika Liverpool tengah mengincar gelandang baru. Nama gelandang Bayern Munchen, Thiago Alcantara menjadi target transfer The Reds.
Namun transfer Thiago semakin hari semakin meragukan untuk jadi kenyataan. Setelah Liverpool diberitakan ogah menebus mahar transfer sang gelandang.
Bild melansir bahwa Liverpool mulai mempersiapkan opsi alternatif jika mereka gagal mendapatkan Thiago. Mereka akan mengalihkan target mereka ke Denis Zakaria.
Apa pertimbangan Liverpool merekrut Zakaria? Simak informasinya di bawah ini.
Muda dan Cemerlang
Menurut laporan tersebut, nama Zakaria ternyata sudah lama diamati oleh Liverpool.
Sang gelandang musim ini tampil sangat apik di Monchengladbach. Ia berhasil membawa timnya lolos ke Liga Champions di musim 2020/21.
Dengan kemampuannya yang di atas rata-rata itu, Klopp menilai pemain Timnas Swiss itu bisa menjadi tambahan yang bagus untuk timnya.
Siap Jual
Menurut laporan tersebut, pihak Monchengladbach tidak keberatan untuk melepaskan Zakaria di musim panas ini.
Ini dikarenakan kontrak sang gelandang tersisa dua tahun lagi. Sehingga Monchengladbach ingin menjualnya mumpung harganya masih tinggi.
Liverpool kabarnya harus membayar 40 juta Euro untuk mendapatkan jasa Zakaria di musim panas ini.
Membelot ke Rival
Thiago sendiri diberitakan tidak hanya berbicara dengan Liverpool di musim panas ini.
Gelandang Timnas Spanyol itu juga diberitakan membuka pembicaraan dengan rival Liverpool, Manchester United.
(Bild)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mepet! Liverpool Baru Akan Bergerak Dekati Thiago Sebelum Bursa Transfer Ditutup
Bundesliga 15 September 2020, 22:45 -
Eks MU Ini Menyebut Salah Akan Jadi Penerus Tahta Ronaldo dan Messi
Liga Inggris 15 September 2020, 20:56 -
Duo Salah - Mane Dianggap Sudah Setara Duo Ronaldo - Rooney
Liga Inggris 15 September 2020, 20:28 -
Siapa Mau? Liverpool Siap Berpisah Dengan Origi Seharga Rp267 Miliar
Liga Inggris 15 September 2020, 18:43 -
5 Rivalitas Antarklub Paling Panas di Dunia (Bagian 1)
Bola Indonesia 15 September 2020, 18:30
LATEST UPDATE
-
Lamine Yamal Cedera Lagi, Hansi Flick Tak Yakin Bisa Tampil di El Clasico
Liga Spanyol 5 Oktober 2025, 01:25 -
Debut Sempurna Senne Lammens: Clean Sheet dan Pujian-Pujian!
Liga Inggris 5 Oktober 2025, 01:10 -
Link Live Streaming Real Madrid vs Villarreal - Nonton La Liga di Vidio
Liga Spanyol 5 Oktober 2025, 01:00 -
Lukai Sang Mantan, Declan Rice Jadi Man of the Match Arsenal vs West Ham
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 23:45 -
Prediksi Lille vs PSG 6 Oktober 2025
Liga Eropa Lain 4 Oktober 2025, 23:39 -
Prediksi Juventus vs AC Milan 6 Oktober 2025
Liga Italia 4 Oktober 2025, 23:36 -
Cetak Gol Lagi, Benjamin Sesko Jadi Man of The Match Laga MU vs Sunderland
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 23:23
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR