Bola.net - - Franz Beckenbauer memberi sebuah saran pada Bayern Munchen. Sang legenda hidup ingin Bayern menunjuk Jurgen Klopp sebagai pelatih pada masa depan. Dia yakin Klopp bisa membawa Bayern menujuk sukses.
Posisi pelatih Bayern saat ini diduduki oleh Niko Kovac. Namun, pelatih 46 tahun tersebut beberapa kali dalam sororan. Kovac mengambil alih posisi pelatih Bayern pada awal musim 2018/19 yang sebelumnya diemban oleh Jupp Heynckes.
Kovac memang membawa Bayern bersaing dalam perebutan gelar juara DFB Pokal dan Bundesliga. Namun, kegagalan di ajang Liga Champions jadi sorotan. Spekulasi akan masa depan Kovac pun jadi sorotan.
Seperti apa permintaan Beckenbauer untuk posisi pelatih Bayern? Simak selengkapnya di bawah ini.
Inginkan Klopp jadi Pelatih
Franz Beckenbauer bukan sosok biasa di Bayern. Dia adalah legenda klub yang punya posisi spesial. Selain itu, Der Kaizer juga pernah menyandang jabatan sebagai presiden klub. Jadi, apa yang diucapkan olehnya punya pengaruh yang besar di klub.
Dan, Beckenbauer tidak memungkiri jika dia begitu tertarik dengan potensi Bayern menunjuk Jurgen Klopp sebagai pelatih di masa depan. Eks kapten timnas Jerman tersebut yakin bahwa Klopp adalah sosok yang tepat untuk jadi pelatih Bayern.
"[Keinginan saya] Jurgen Klopp melatih di Bayern. Itu akan menjadi sebuah sorotan," ucap Beckenbauer seperti dikutip dari Sky Sports.
Beckenbauer menilai Klopp adalah pelatih yang spesial. Pria yang kini menjadi manajer Liverpool tersebut punya kontribusi penting dalam sepak bola Jerman. "Klopp adalah orang yang mengajari orang Jerman cara bermain sepak bola dengan cepat," puji Beckenbauer.
Klopp ke Bayern?
Beckenbauer boleh saja punya keinginan agar Bayern Munchen menunjuk Jurgen Klopp jadi pelatih. Tapi, pihak Liverpool tentu saja tidak akan melepas Klopp begitu saja. Sebab, manajer 51 tahun telah menunjukkan kinerja yang luar biasa.
Klopp juga masih punya kontrak jangka panjang dengan pihak Liverpool. Dia masih terikat kontrak hingga 30 Juni 2022 mendatang.
Klopp sendiri pernah menjalin komunikasi dengan Bayern untuk posisi pelatih pada tahun 2008 lalu. Hanya saja, saat itu Bayern lebih memilih Jurgen Klinsmann daripada Klopp. Dortmund kemudian jadi klub yang dilatih oleh Klopp.
Berita Video
Berita video beberapa kandidat tim yang jadi favorit juara Liga Champions musim ini menurut legenda Barcelona, Carles Puyol.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liverpool Diyakini Bisa Juara Liga Champions Usai Hajar Bayern
Liga Champions 14 Maret 2019, 22:57
-
Puji Van Dijk, Klopp: Saya Bisa Menulis Buku Tentang Kehebatannya
Liga Champions 14 Maret 2019, 21:30
-
Milner Puji Cara Liverpool Atasi Perubahan Rencana Mendadak Lawan Bayern
Liga Champions 14 Maret 2019, 16:30
-
Kalahkan Bayern, Liverpool Lebih Hebat dari Man City, Barca, dan Madrid
Liga Champions 14 Maret 2019, 16:30
-
Ini Rahasia Klopp untuk Mengalahkan Tim Sehebat Bayern Munchen
Liga Champions 14 Maret 2019, 16:00
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR