
Bola.net - Jadon Sancho tidak ingin larut dalam kabar kepindahan ke Manchester United. Pemain 20 tahun hanya fokus pada Borussia Dortmund dengan cara tidak membaca berita di media.
Rumor bakal bergabungnya Jadon Sancho ke United berhembus kencang dalam sebulan terakhir. Bahkan, dia disebut sebagai bidikan utama Setan Merah.
Kabar ini bukan hanya isapan jempol belaka. United melakukan negosiasi dengan pihak Dortmund dan sudah membuat beberapa tawaran, tetapi belum menemui kata sepakat sampai saat ini.
Dortmund meminta tebusan hingga 120 juta euro kepada United untuk transfer Jadon Sancho. Bagi United, harga itu terlalu mahal dan klub menawarkan beberapa opsi pembayaran namun ditolak Dortmund.
Respon Jadon Sancho
Jadon Sancho sendiri disebut tidak bahagia di Dortmund, oleh beberapa media Inggris. Sebab, mantan pemain Man City itu diklaim sudah punya kesepakatan verbal dengan United dan sangat berambisi pindah klub.
Namun, Jadon Sancho tidak ingin hal-hal di luar lapangan membuat fokusnya hilang.
"Saya mencoba untuk tidak menengok media karena saya pikir begitu Anda mulai melihat semua itu, maka akan mudah terbawa arus," buka Jadon Sancho dalam wawancara dengan Soccerbible.
"Itu dapat memengaruhi pemain. Bagi saya ini tentang tidak melihat hal-hal itu dan hanya fokus untuk mencoba melakukan yang terbaik yang saya mampu lakukan di lapangan, terutama dalam latihan," sambungnya.
Tetap Senyum
Jadon Sancho sendiri masih punya tiga tahun kontrak di Dortmund. Kini, dia tengah bersiap untuk menyambut musim 2020/2021. Jadon Sancho ingin menatap musim baru dengan senyum dan tetap bersikap rendah hati.
"Bagi saya ini tentang peningkatan setiap hari. Penting bagi saya untuk tetap ada senyum di wajah saya dan tetap bahagia," kata Jadon Sancho.
"Saya tidak benar-benar melihat semua kebisingan dan semua hal tentang itu. Saya lebih suka menundukkan kepala, terus fokus dan tingkatkan setiap hari," tutup pemain asal Inggris tersebut.
Sumber: SoccerBible
Baca Ini Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Andrea Pirlo Ijinkan Douglas Costa Gabung Manchester United
Liga Inggris 23 Agustus 2020, 14:40
-
David De Gea Harus Buktikan Ia Masih Layak Jadi Kiper Manchester United
Liga Inggris 23 Agustus 2020, 14:20
-
Mau Raul Jimenez, MU Harus Siap Keluar Uang Banyak
Liga Inggris 23 Agustus 2020, 13:40
-
Musim Depan, Trio Triple M MU diklaim Bakal Lebih Mematikan
Liga Inggris 23 Agustus 2020, 13:00
-
Marcus Rashford dan Anthony Martial: Rival tapi Saling Membantu
Liga Inggris 23 Agustus 2020, 12:40
LATEST UPDATE
-
Segera Tayang, Jadwal Live Streaming Proliga 2026 Eksklusif di Vidio
Voli 6 Januari 2026, 12:38
-
Di Balik Tudingan Amorim Sengaja Cari Gara-gara Agar Dipecat Manajemen MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 12:25
-
Fabio Capello: Jangan Coret Juventus dan AS Roma dari Perebutan Scudetto!
Liga Italia 6 Januari 2026, 11:53
-
Carragher dan Neville Kompak Ragukan Liam Rosenior: Penurunan Standar Chelsea?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 11:19
-
Baru Dipecat Chelsea, Enzo Maresca Merapat ke Manchester United?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 11:14
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40


















KOMENTAR