Bola.net - Bek RB Leipzig, Dayot Upamecano memberikan tanggapannya terkait rumor ketertarikan Arsenal dan Chelsea terhadap dirinya. Bek asal Prancis itu mengaku masih bahagia di Leipzig meski ia tidak menutup kemungkinan untuk pindah.
Pemain berusia 21 tahun itu cukup rutin muncul dalam gosip transfer harian. Ia diberitakan akan pergi ke Inggris, di mana mereka diincar Arsenal dan Chelsea.
Kedua tim asal Inggris itu diberitakan terpukau dengan kemampuan bertahan yang dimiliki Upamecano. Untuk itu mereka ingin memboyongnya di musim panas nanti.
Ketika dimintai pendapatnya mengenai rumor tersebut, begini tanggapan sang bek. "Saya merasa sangat baik di RB Leipzig," buka sang bek kepada Foot Mercato.
Baca komentar lengkap Upamecano terkait masa depannya di bawah ini.
Hormati Kontrak
Upamecano mengakui bahwa sejauh ini ia merasa enjoy bermain untuk RB Leipzig yang sudah menampungnya dalam beberapa tahun terakhir.
Ia juga mengatakan bahwa ia menghormati sepenuhnya kontrak yang ia teken di RB Leipzig.
"Saya menyukai rekan-rekan setim saya, para staff dan juga klub saya. Untuk saat ini saya masih terikat kontrak hingga tahun 2021, dan saya akan terus berlatih dan bermain untuk tim ini."
Tidak Jadi Beban Pikiran
Upamecano mengakui bahwa ia tahu betul bahwa dirinya kini diincar oleh sejumlah klub. Namun ia mengatakan tidak ingin terlalu terpaku dengan rumor-rumor yang ada.
"Saya tahu bahwa ada beberapa klub yang tertarik pada diri saya. Saya tahu itu, tetapi saya tidak mau terlalu memikirkan itu."
"Saya akan mendiskusikan masa depan saya di akhir muism nanti bersama agen dan juga keluarga saya." ia menjabarkan.
Pasang Harga
Pihak RB Leipzig diberitakan sudah mulai menetapkan harga jual Upamecano di musim panas nanti.
Mereka menginginkan tidak kurang dari 52 juta pounds untuk jasa sang bek tengah.
(Foot Mercato)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Garang Lawan Liverpool, Gilmour Langsung Dibandingkan Dengan Roy Keane
Liga Inggris 4 Maret 2020, 22:19
-
Mane: Momen Sulit Ini Bisa Membuat Anda Jadi Juara yang Hebat
Liga Inggris 4 Maret 2020, 21:50
-
Aji Mumpung, Borussia Dortmund Naikkan Lagi Mahar Transfer Jadon Sancho
Bundesliga 4 Maret 2020, 21:20
-
Kata Zouma, Chelsea Harusnya Bisa Menang Lebih Besar Dari Liverpool
Liga Inggris 4 Maret 2020, 19:18
-
Lihat Gilmour Lawan Liverpool, Zouma: Anak Ini Masa Depannya Cerah
Liga Inggris 4 Maret 2020, 18:50
LATEST UPDATE
-
Mengapa Liam Rosenior Tak Langsung Debut Usai Resmi Tukangi Chelsea?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 20:31
-
Manchester United Pilih Pelatih Interim Sampai Akhir Musim?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:58
-
Live Streaming Sassuolo vs Juventus - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 19:45
-
Liam Rosenior Boyong 3 Staf dari Strasbourg ke Chelsea, Debut Resmi di Piala FA
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:42
-
Daftar Pemain Voli Putra Surabaya Samator di Proliga 2026
Voli 6 Januari 2026, 19:31
-
IBL Indonesia 2026 Dimulai 10 Januari 2026, Total Gelar 137 Pertandingan
Basket 6 Januari 2026, 19:15
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:03
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40






















KOMENTAR