
Bola.net - Chelsea memenangi laga sulit kontra Atletico Madrid di leg pertama 16 besar Liga Champions 2020/21, Rabu (24/2/2021). Bermain di tempat netral, Bucharest, The Blues pulang dengan kemenangan 1-0.
Meski skor cuma 1-0, hasil ini jelas sangat memuaskan bagi Chelsea dan Thomas Tuchel. Atletico merupakan salah satu tim paling merepotkan di Eropa, mengalahkan mereka tidaklah mudah.
Chelsea bermain dengan taktik yang tepat di laga ini. The Blues menguasai bola, mengurung dan tidak memberi kesempatan Atletico untuk menggunakan senjata serangan balik mereka.
Kesabaran dan kedisiplinan Chelsea akhirnya berujung dengan gol Olivier Giroud di menit ke-68. Pasukan Tuchel pun bisa bertahan dengan baik dan menjaga clean sheet.
Kemenangan ini pun menyisakan tiga catatan istimewa untuk Tuchel. Apa saja? Scroll ke bawah yuk, Bolaneters!
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Hanya dua kali kebobolan
2 - Thomas Tuchel has conceded just two goals in eight games as Chelsea manager; in the club's history, the only coach to concede fewer goals after eight games in charge is José Mourinho (one). Masterclass. pic.twitter.com/fkvHRIwEfT
— OptaJoe (@OptaJoe) February 23, 2021
Thomas Tuchel sudah memimpin Chelsea mengarungi delapan pertandingan, dan selama itu The Blues hanya kebobolan dua gol.
Ini merupakan catatan terbaik setelah torehan Jose Mourinho yang hanya kebobolan satu gol pada delapan pertandingan pertama sebagai pelatih Chelsea.
Torehan ini pun membuktikan kedisiplinan Chelsea di era Tuchel. Mereka bisa dominan membawa bola dan bertahan dengan baik, lawan tidak punya banyak peluang.
Menang di fase gugur
3 - Thomas Tuchel became the third Chelsea manager to win his first UEFA Champions League game in charge when the game took place in the knockout stage, after Roberto Di Matteo and Guus Hiddink. Baptism. pic.twitter.com/56u8ggupC8
— OptaJoe (@OptaJoe) February 23, 2021
Laga kontra Atletico Madrid ini juga merupakan laga pertama Tuchel sebagai pelatih Chelsea.
Artinya dia langsung memimpin Chelsea di fase gugur, tidak sempat di fase grup. Dan bisa langsung meraih kemenangan terbilang catatan manis.
Menurut Opta, Tuchel adalah pelatih ketiga Chelsea yang memenangi laga Liga Champions pertamanya langsung di fase gugur.
Menang tandang
13 - This is the 14th time Chelsea have won the first leg of a European knockout tie away from home; they have progressed on each of the previous 13 occasions. Marker. pic.twitter.com/cD75ZNKIeZ
— OptaJoe (@OptaJoe) February 23, 2021
Atletico Madrid adalah salah satu lawan paling merepotkan di Eropa. Pertahanan skuad Diego Simeone begitu tangguh dan berlapis.
Kemenangan ini pun menuntun Chelsea menggenapi catatan 14 kemenangan leg pertama di laga tandang Eropa. The Blues selalu lolos pada 13 laga sebelumnya.
Artinya, situasi mendukung Tuchel dan Chelsea untuk lolos ke putaran berikutnya.
Sumber: Opta
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Chelsea Pede Bisa Kalahkan Madrid dan MU Dalam Perburuan Haaland
Bundesliga 24 Februari 2021, 21:32
-
Tammy Abraham Ogah Perpanjang Kontrak di Chelsea?
Liga Inggris 24 Februari 2021, 21:20
-
Chelsea Bekuk Atletico Madrid, Giroud: Tuntaskan di Leg Kedua!
Liga Champions 24 Februari 2021, 18:40
-
Chelsea Siapkan Dana Belanja Melimpah untuk Thomas Tuchel
Liga Inggris 24 Februari 2021, 16:50
-
Menguak Rahasia Defensif Chelsea: Kok Jadi Jarang Kebobolan Sejak Dipegang Tuchel?
Liga Inggris 24 Februari 2021, 09:30
LATEST UPDATE
-
Prediksi PSG vs Paris FC 13 Januari 2026
Liga Eropa Lain 12 Januari 2026, 03:10
-
Skor Barcelona vs Real Madrid: Serunya El Clasico, Babak Pertama Berakhir 2-2
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 03:00
-
Hasil Thailand U-23 vs Irak U-23: Skor 1-1, Gol Menit 85 Selamatkan Gajah Perang!
Asia 12 Januari 2026, 02:51
-
Prediksi Juventus vs Cremonese 13 Januari 2026
Liga Italia 12 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Liverpool vs Barnsley 13 Januari 2026
Liga Inggris 12 Januari 2026, 02:45
-
Hasil Bayern vs Wolfsburg: Luis Diaz dan Olise Bersinar, Die Roten Pesta 8 Gol!
Bundesliga 12 Januari 2026, 02:29
-
Hasil Monchengladbach vs Augsburg: Kevin Diks Cetak Gol, Tuan Rumah Pesta 4-0
Bundesliga 12 Januari 2026, 02:08
-
Hasil Man Utd vs Brighton: Welbeck Cetak Gol Lagi, MU Tersingkir dari Piala FA
Liga Inggris 12 Januari 2026, 01:56
-
Tempat Menonton Barcelona vs Real Madrid di Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 01:46
-
Nonton Live Streaming Barcelona vs Real Madrid di Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 01:36
-
Jadwal Siaran Langsung Final Piala Super Spanyol 2026: Barcelona vs Real Madrid
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 01:31
-
Man of the Match Portsmouth vs Arsenal: Gabriel Martinelli
Liga Inggris 11 Januari 2026, 23:35
-
Man of the Match Fiorentina vs Milan: Dodo
Liga Italia 11 Januari 2026, 23:24
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR