
Bola.net - Chelsea akan menjamu Real Madrid pada leg kedua babak semifinal Liga Champions musim 2020/2021. Duel ini akan digelar di Stamford Bridge pada Kamis (6/5/2021) dini hari WIB.
Chelsea menahan imbang Madrid dengan skor 1-1 pada leg pertama. Dari sisi agregat, hasil itu membuat Chelsea bakal sedikit lebih diuntungkan pada duel leg pertama.
Hasil imbang 0-0 sudah cukup bagi Chelsea untuk melaju ke final Liga Champions. Namun, akan sangat beresiko jika The Blues hanya mengejar hasil imbang melawan tim seperti Real Madrid.
Chelsea dalam performa yang bagus. Namun, ada beberapa pemain yang mengalami cedera usai laga leg pertama dan lawan Fulham akhir pekan lalu. Seperti apa kondisi mereka? Simak di bawah ini ya Bolaneters.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Cesar Azpilicueta

Azpilicueta ditarik pada menit ke-66 pada duel leg pertama Chelsea melawan Real Madrid. Sang kapten mengalami masalah kebugaran. Namun, kondisi bek asal Spanyol diyakini tidak terlalu parah.
Azpilicueta telah mendapatkan istirahat saat Chelsea bersua Fulham. Pemain bernomor punggung 28 itu diprediksi akan tampil sejak menit awal pada duel melawan Madrid di Stamford Bridge.
Christian Pulisic

Pulisic adalah pencetak gol bagi Chelsea pada duel leg pertama. Namun, dia tidak bisa bermain penuh. Pulisic mengalami sedikit masalah tetapi diyakini tidak cukup signifikan.
Pulisic hanya duduk di bangku cadangan saat Chelsea berjumpa Fulham akhir pekan lalu. Dia mendapat istirahat secara penuh. Pulisic diyakini sangat siap tampil sejak menit awal saat berjumpa Madrid.
Mateo Kovacic

Kovacic hampir pasti absen di laga melawan Real Madrid. Sebab, gelandang asal Kroasia itu mengalami cedera paha. Kovacic sudah absen pada duel leg pertama. Tuchel menyebut kondisi Kovacic justru memburuk dari kondisi semula.
"Sekarang kami mengalami sedikit kemunduran dengan kondisi Kovacic," ucap Tuchel usai laga melawan Fulham.
NGolo Kante

NGolo Kante absen di laga melawan Fulham. Seperti kasus Pulisic dan Azpilicueta, pemain asal Prancis tidak dalam kondisi yang bugar. Kante punya sedikit masalah usai melawan Real Madrid.
Namun, Tuchel memastikan jika kondisi Kante bugar dan siap untuk laga melawan Real Madrid. "Semua pemain yang duduk di bangku cadangan lawan Fulham akan siap dan benar-benar bugar," tegas Tuchel.
Mason Mount

Mason Mount harus mengakhiri laga lebih cepat saat Chelsea menang atas Fulham. Pemain 22 tahun itu mengalami cedera punggung. Namun, kondisi Mount diprediksi tidak terlalu buruk.
"Saya berharap [benturan] Mason Mouny bukanlah hal yang besar dan kami berupaya agar dia pulih. Semoga saja dia bisa pulih sepenuhnya untuk Real Madrid," ucap Tuchel.
Antonio Rudiger

Rudiger tidak bermain, juga tidak ada dalam line-up, saat Chelsea berjumpa Fulham akhir pekan lalu. Bek asal Jerman itu dilaporkan mengalami cedera ringan usai laga melawan Real Madrid.
Rudiger diprediksi bakal siap bermain untuk laga melawan Real Madrid. "Saya pikir Toni [Rudiger] bisa bermain dengan topeng," ucap Tuchel.
Sumber: Football London
Baca Ini Juga:
- Yuk Tebak Skor Duel Manchester City vs PSG di Leg II Semifinal Liga Champions
- Misi Pamungkas Real Madrid Musim 2020/2021: 6 Laga Menuju 2 Gelar Juara
- Neymar: Demi Mengalahkan Manchester City, Saya Siap Mati di Lapangan!
- Chelsea Menang dan Clean Sheet, Fans: Selanjutnya Masuk Final Liga Champions
- Chelsea Sudah Lakukan 'Pemanasan' yang Sempurna Jelang Lawan Real Madrid
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Diincar Chelsea, Juventus Siap Jual Murah Adrien Rabiot
Liga Italia 3 Mei 2021, 21:57
-
Cedera, Raphael Varane Absen lawan Chelsea
Liga Champions 3 Mei 2021, 21:22
-
Chelsea Lepas Tammy Abraham, AC Milan Siap Menampung
Liga Italia 3 Mei 2021, 19:22
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58



















KOMENTAR