Bola.net - - AS Roma dipertemukan dengan dalam babak perempat final Liga Champions musim ini. Di atas kertas, Barcelona jelas lebih diunggulkan dari Roma, tapi hal itu tak membuat pelatih Roma, Eusebio Di Francesco merasa inferior.
Di Francesco lebih melihat pertemuan dengan Barca itu sebagai sebuah tantangan. Ia meminta pasukannya untuk tidak takut saat menghadapi Barca yang memiliki banyak pemain bintang.
"Ini adalah tantangan luar biasa dan kami bahagia bisa menjadi bagiannya. Satu-satunya hal yang tidak boleh dirasakan Roma adalah takut. Kita memang harus menghormati tim yang kuat, tapi tak boleh takut saat menghadapinya. Kami harus bangga dan menghadapi mereka dengan kepala tegak," tegas Di Francesco seperti dilansir Football Italia.
Di Francesco juga menegaskan tidak akan bermain defensif saat bertemu Barca nanti. Ia menyatakan Roma akan tetap bermain menyerang seperti biasanya.
"Kami adalah tim yang selalu ingin bermain dengan cara yang sudah kami ketahui. Meski kami tahu kami akan menghadapi salah satu tim terbaik dunia, kami akan tetap bermain dengan gaya kami."
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Justin Kluivert Berniat Ikuti Jejak Ayahnya di Barca
Liga Spanyol 23 Maret 2018, 23:37
-
Madrid Tak Perlu Takut Duel Dengan Barca di Liga Champions
Liga Champions 23 Maret 2018, 18:47
-
Seperti Messi, Pique Juga Ingin Bek Chelsea Ini Gabung Barca
Liga Spanyol 23 Maret 2018, 15:24
-
Salah Disebut Belum Se-Oke Suarez
Liga Inggris 23 Maret 2018, 15:14
-
Tak Dipercaya Guardiola, Pique Akui Hampir Meninggalkan Barcelona
Liga Spanyol 23 Maret 2018, 15:12
LATEST UPDATE
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 6 Januari 2026, 09:58
-
Prediksi Sassuolo vs Juventus 7 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 09:09
-
Prediksi Lecce vs Roma 7 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 08:58
-
5 Pertandingan yang Tentukan Akhir Era Ruben Amorim di Manchester United
Liga Inggris 6 Januari 2026, 04:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR