
Bola.net - - Untuk kedua kalinya, AS Roma harus membalikkan ketertinggalan tiga gol saat menjamu Liverpool di Olimpico Stadium, Kamis (3/5) dini hari nanti.
Seperti diketahui, Roma kalah dengan skor 2-5 saat tandang ke markas Liverpool di leg pertama semifinal Liga Champions pekan lalu. Dengan skor itu, Giallorossi harus setidaknya menang dengan skor 3-0 bila ingin menembus final Liga Champions.
Menang dengan skor tiga gol tanpa balas di Olimpico bukanlah hal yang tak pernah dilakukan Roma di Liga Champions. Sebelumnya, tepatnya di perempat final, Edin Dzeko dkk juga berada dalam situasi yang rumit.
Di perempat final leg kedua ketika itu, mereka harus mengalahkan Barcelona dengan skor 3-0 karena di leg pertama kalah 1-4 di Camp Nou. Apa yang terjadi? Tim asuhan Eusebio Di Francesco tersebut mampu membalikkan semua prediksi dan menang dengan skor 3-0 untuk kemudian meraih tiket semifinal.
Menarik untuk melihat bagaimana Roma melakukan misi yang sulit ini. Namun mereka juga harus mewaspadai Liverpool yang jelas tak ingin kembali nirgelar musim ini.
Di sisi lain, pemenang dari duel tersebut sudah ditunggu oleh Real Madrid. Juara bertahan Liga Champions musim lalu tersebut kembali mampu menembus final untuk ketiga kalinya secara beruntun setelah di semifinal menyingkirkan Bayern Munchen dengan agregat 4-3.
AS Roma sendiri memiliki catatan yang bagus ketika menghadapi tim asal Inggris di Olimpico. Dari 16 pertemuan melawan tim Inggris, Giallorossi mampu meraih sembilan kemenangan, tiga kali seri dan empat kali merasakan kekalahan.
Menarik untuk dinanti, siapakah lawan Real Madrid di partai final Liga Champions 2018 pada 26 Mei mendatang? AS Roma yang dalam posisi terjepit, ataukah Liverpool yang dalam posisi diuntungkan? Beri komentar kalian ya Bolaneters.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bikin Blunder Fatal, Ini Permintaan Maaf Sven Ulreich
Liga Champions 2 Mei 2018, 22:31
-
Thanos dan Meme Kocak Kesaktian Real Madrid di Liga Champions
Bolatainment 2 Mei 2018, 20:51
-
Di Markas Roma, Liverpool Akan Tetap Main Ofensif
Liga Champions 2 Mei 2018, 20:42
-
Zidane Ingatkan Skuat Madrid Tugas Mereka di UCL Belum Tuntas
Liga Champions 2 Mei 2018, 19:50
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Fiorentina vs Milan - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 11 Januari 2026, 14:00
-
Live Streaming Portsmouth vs Arsenal - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 11 Januari 2026, 14:00
-
Nonton Live Streaming Persib vs Persija di Indosiar - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 11 Januari 2026, 12:55
-
Daftar Lengkap Tim Lolos 32 Besar FA Cup 2025/2026
Liga Inggris 11 Januari 2026, 11:25
-
Rafael Leao Jadi Penyelamat Milan, Allegri Ungkap Perubahan Penting Sang Bintang
Liga Italia 11 Januari 2026, 10:55
-
Transfer Panas! Chelsea Siap Jual Palmer, Man United Siap Beli Dengan Dana Jumbo!
Liga Inggris 11 Januari 2026, 09:59
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52























KOMENTAR