- Liverpool akan menjamu PSG pada matchday 1 Grup C Liga Champions 2018/19, Rabu (19/9). Berikut beberapa data dan fakta yang melatarbelakangi pertandingan di Anfield ini.
Liverpool dan PSG baru pernah bertemu di semifinal UEFA Cup Winners' Cup musim 1996/97. Liverpool tersingkir setelah kalah 0-3 di Parc des Princes pada leg pertama dan menang hanya 2-0 di Anfield pada leg kedua. PSG lolos ke final, tapi kalah 0-1 lawan Barcelona oleh gol tunggal Ronaldo.
Di Liga Champions musim lalu, Liverpool dan PSG sama-sama memecahkan rekor gol terbanyak fase grup. Liverpool mencetak 23 gol, sedangkan PSG mencetak 25 gol. Kedua tim pun sama-sama dikandaskan Real Madrid: PSG di babak 16 besar, Liverpool di final.
Liverpool mencetak rata-rata 3,15 gol per laga di Liga Champions 2017/18.
Liverpool tak terkalahkan dalam 16 laga kandang terakhirnya di kompetisi Eropa (M11 S5), sejak dihajar Real Madrid 0-3 pada 22 Oktober 2014 di fase grup Liga Champions 2014/15.
Liverpool memenangi dua laga kandang terakhirnya melawan klub-klub Prancis, yakni 3-0 vs Lille di babak 16 besar Liga Europa 2009/10 dan 2-1 vs Bordeaux di fase grup Liga Europa 2015/16.
Rekor kandang Liverpool melawan klub-klub Prancis adalah M11 S1 K2.
Liverpool memenangi lima laga yang sudah mereka mainkan di Premier League musim ini, mencetak 11 gol dan baru kebobolan dua. Gol-gol Liverpool itu dicetak oleh Sadio Mane (4), Mohamed Salah (2), Roberto Firmino (2), Daniel Sturridge, Georgino Wijnaldum dan James Milner.
Roberto Firmino selalu mencetak gol dalam dua penampilan terakhirnya untuk Liverpool.
PSG tak pernah gagal mencetak gol dalam 16 laga terakhirnya di Liga Champions.
PSG selalu kalah dalam dua laga tandang terakhirnya di Liga Champions, yakni 1-3 melawan Real Madrid di babak 16 besar leg pertama dan 1-3 melawan Bayern Munchen di matchday 6 musim lalu.
PSG tanpa kemenangan dalam empat laga terakhirnya melawan klub-klub Inggris di kompetisi Eropa, sejak menang 2-1 di markas Chelsea pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2015/16.
Kemenangan atas Chelsea tersebut adalah satu-satunya kemenangan tandang PSG melawan lawan klub-klub Inggris di Eropa (M1 S4 K4).
PSG memenangi lima laga yang sudah mereka mainkan di Ligue 1 musim ini, mencetak 17 gol dan baru kebobolan empat. Gol-gol PSG itu dicetak oleh Kylian Mbappe (4), Neymar (4), Edinson Cavani (3), Angel Di Maria (2), Adrien Rabiot, Julian Draxler, Moussa Diaby dan Timothy Weah.
Edinson Cavani selalu mencetak gol dalam empat penampilan terakhirnya untuk PSG.
Neymar selalu mencetak gol dalam enam penampilan terakhirnya untuk klub (PSG) dan tim nasional (Brasil).
PSG selalu menang dan selalu mencetak minimal tiga gol dalam enam laga terakhirnya di semua kompetisi.
Pada matchday berikutnya, 3 Oktober 2018, Liverpool akan main tandang lawan Napoli, sedangkan PSG akan menjamu Red Star Belgrade.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Henderson Tak Sabar Lakoni Duel Lawan PSG
Liga Champions 17 September 2018, 22:57
-
Klopp Tak Mau Jemawa Meski Punya Rekor Bagus Atas Tuchel
Liga Champions 17 September 2018, 22:18
-
Prediksi Klopp, Liverpool vs PSG Akan Berlangsung Menarik
Liga Champions 17 September 2018, 21:28
-
Klopp Paham Alasan Neymar Suka Diving
Liga Champions 17 September 2018, 20:54
-
Firmino Dalam Kondisi Lebih Baik, Tapi Diragukan Main Lawan PSG
Liga Champions 17 September 2018, 20:24
LATEST UPDATE
-
Prediksi PSG vs Paris FC 13 Januari 2026
Liga Eropa Lain 12 Januari 2026, 03:10
-
Skor Barcelona vs Real Madrid: Serunya El Clasico, Babak Pertama Berakhir 2-2
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 03:00
-
Hasil Thailand U-23 vs Irak U-23: Skor 1-1, Gol Menit 85 Selamatkan Gajah Perang!
Asia 12 Januari 2026, 02:51
-
Prediksi Juventus vs Cremonese 13 Januari 2026
Liga Italia 12 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Liverpool vs Barnsley 13 Januari 2026
Liga Inggris 12 Januari 2026, 02:45
-
Hasil Bayern vs Wolfsburg: Luis Diaz dan Olise Bersinar, Die Roten Pesta 8 Gol!
Bundesliga 12 Januari 2026, 02:29
-
Hasil Monchengladbach vs Augsburg: Kevin Diks Cetak Gol, Tuan Rumah Pesta 4-0
Bundesliga 12 Januari 2026, 02:08
-
Hasil Man Utd vs Brighton: Welbeck Cetak Gol Lagi, MU Tersingkir dari Piala FA
Liga Inggris 12 Januari 2026, 01:56
-
Tempat Menonton Barcelona vs Real Madrid di Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 01:46
-
Nonton Live Streaming Barcelona vs Real Madrid di Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 01:36
-
Jadwal Siaran Langsung Final Piala Super Spanyol 2026: Barcelona vs Real Madrid
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 01:31
-
Man of the Match Portsmouth vs Arsenal: Gabriel Martinelli
Liga Inggris 11 Januari 2026, 23:35
-
Man of the Match Fiorentina vs Milan: Dodo
Liga Italia 11 Januari 2026, 23:24
-
Hasil Portsmouth vs Arsenal: Gabriel Martinelli Hattrick, The Gunners Menang 4-1
Liga Inggris 11 Januari 2026, 22:53
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR