
Bola.net - Bintang PSG, Kylian Mbappe mencatatkan prestasi luar biasa kala menjadi aktor utama kemenangan timnya atas tuan rumah Bayern Munchen, Kamis (8/4/2021) dini hari WIB.
PSG sukses memenangi laga ini dengan skor ketat 3-2. PSG unggul dua gol lebih dulu berkat aksi Mbappe dan Marquinhos. Bayern pun mampu menyamakan skor lewat gol Eric Choupo-Moting dan Thomas Muller. Mbappe muncul menjadi pahlawan kemenangan tim tamu lewat gol keduanya.
Berkat hasil ini, PSG memiliki peluang lebih besar untuk melaju ke semifinal. Pasalnya, mereka bakal ganti bertindak menjadi tuan rumah pada laga leg kedua pekan depan.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Rekor Kylian Mbappe
UEFA menyebut bahwa dua gol yang dicetak Mbappe membuat pemain 22 tahun itu menorehkan rekor sebagai pemain pertama yag sukses mencetak lima gol tandang dalam babak 16 besar dan perempat final di musim yang sama.
Sebelumnya, di babak 16 besar Mbappe tampil menggila ketika timnya bertandang ke markas Barcelona, Camp Nou pada Februari lalu dengan mencetak tiga gol alias hat-trick.
Di Liga Champions musim ini, Mbappe tercatat sudah terlibat dalam 11 gol, terdiri dari delapan gol dan tiga assist. Catatan ini hanya kalah dari Erling Haaland yang suda berkontribusi dalam 12 gol untuk Borussia Dortmund.
🔴🔵 Kylian Mbappé becomes the 1st player to score a total of FIVE away goals in the round of 16 & quarter-finals in the same season ⚽️⚽️⚽️⚽️⚽️#UCL pic.twitter.com/4AK2f475qd
— UEFA Champions League (@ChampionsLeague) April 7, 2021
Salip Thierry Henry
Catatan luar biasa lainnya yang ditorehkan Mbappe adalah kini ia telah melewati jumlah gol milik penyerang legendaris Prancis, Thierry Henry di babak knock-out Liga Champions.
Tambahan dua gol ke gawang Bayern membuat Mbappe kini tercatat sudah mencetak 13 gol di fase gugur, mengalahkan catatan 12 gol milik Henry.
🇫🇷 French top scorers in the knockout stages:
— UEFA Champions League (@ChampionsLeague) April 7, 2021
⚽️1⃣9⃣ Karim Benzema
⚽️1⃣3⃣ Kylian Mbappé
⚽️1⃣2⃣ Thierry Henry#UCL pic.twitter.com/8cgKdlGEN5
Kini, Mbappe hanya kalah dari bomber andalan Real Madrid, Karim Benzema (19 gol) sebagai pencetak gol terbanyak asal Prancis di fase gugur Liga Champions.
Sumber: UEFA
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
PSG Berharap Masalah Kontrak Mbappe Segera Tuntas
Liga Eropa Lain 8 April 2021, 21:27
-
Keylor Navas: Tuhan Bimbing Saya untuk Tinggalkan Real Madrid
Liga Spanyol 8 April 2021, 13:24
-
Ini Rahasia di Balik Kemenangan PSG atas Bayern Munchen
Liga Champions 8 April 2021, 12:43
-
Aksi-Aksi Kylian Mbappe Saat jadi Mimpi Buruk Bayern Munchen
Open Play 8 April 2021, 11:43
LATEST UPDATE
-
Italia Dibantai Norwegia di San Siro, Ini Pengakuan Pahit Locatelli
Piala Dunia 17 November 2025, 13:23
-
Gacor di Timnas Inggris, Harry Kane Lampaui Rekor Gol Pele
Piala Dunia 17 November 2025, 12:26
-
Apakah Portugal Lebih Baik Tanpa Cristiano Ronaldo? Ini Jawaban Roberto Martinez
Piala Dunia 17 November 2025, 12:12
-
Jadwal Live Streaming Formula 1 Las Vegas 2025 di Vidio, 21-23 November 2025
Otomotif 17 November 2025, 11:47
-
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 17 November 2025, 11:47
-
Otomotif 17 November 2025, 11:47

-
Akhirnya! Lisandro Martinez Bakal Comeback di MU Pekan Ini?
Liga Inggris 17 November 2025, 11:44
-
Reaksi Penuh Gairah Cristiano Ronaldo Usai Portugal Resmi Lolos ke Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 11:36
-
Spill Fabrizio Romano Spill Gelandang Incaran Utama Manchester United, Siapa?
Liga Inggris 17 November 2025, 11:30
-
Setelah Alejandro Garnacho, Chelsea Mau Bajak Marcus Rashford dari MU?
Liga Inggris 17 November 2025, 11:10
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55























KOMENTAR