Bola.net - - Der trainer Bayern Munchen, Jupp Heynckes menyatakan senang timnya akan bisa tampil dengan skuat lengkap di babak semifinal Liga Champions musim ini.
Bayern memastikan satu tempat di empat besar usai menyingkirkan Sevilla dengan skor agregat 2-1 di perempat final. Setelah menang 2-1 dalam leg pertama di markas Sevilla, Die Roten bermain imbang tanpa gol di Allianz Arena dini hari tadi.
Heynckes pun mengaku puas meski Bayern gagal meraih kemenangan di kandang sendiri karena gawang Sven Ulreich tak kebobolan.
"Saya sangat senang kami tak kebobolan karena itulah yang saya tuntut dari tim saya. Anda harus tetap menjaga clean sheet di laga seperti ini. Hasil imbang 0-0 sudah cukup bagi kami untuk lolos," ujar Heynckes seperti dikutip Soccerway.
"Kami tak membiarkan diri kami kebingungan dan menjadi gugup. Sevilla sempat mendapat beberapa momen bagus, tapi terkadang Anda hanya butuh tetap clean sheet," tambahnya.
"Lebih lanjut lagi, tak ada pemain kami yang akan terkena larangan bermain di semifinal. Hal tersebut sangat penting bagi saya," tandasnya.
Tiga kandidat lawan Bayern di semifinal adalah Liverpool, AS Roma dan Real Madrid. Undian babak semifinal bakal digelar di markas UEFA, Nyon, Swiss pada Jumat (13/4) besok petang WIB. Laga leg pertama bakal dipentaskan pada 25 dan 26 April mendatang, sementara leg kedua dihelat pada 2 dan 3 Mei waktu Indonesia.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liverpool Juara Liga Champions, Coutinho Bisa Raih Treble
Liga Champions 12 April 2018, 23:37
-
Lucas Vazquez, Sang Spesialis Pemberi Penalti Madrid
Liga Spanyol 12 April 2018, 23:01
-
Wasit Juve Vs Madrid Bikin Benatia Muak Dengan Sepakbola!
Liga Champions 12 April 2018, 22:54
-
Usai Ceburkan Diri ke Air Mancur, Presiden Roma Bayar Denda Rp 3.9 Miliar
Bolatainment 12 April 2018, 21:57
-
Eks Wasit La Liga: Benatia Sentuh Bola, Itu Bukan Penalti
Liga Champions 12 April 2018, 21:31
LATEST UPDATE
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR