
Bola.net - Inter Milan bakal mencoba memberikan permainan terbaik dalam duel kontra Real Madrid di Santiago Bernabeu, matchday 6 Liga Champions 2021/22, Rabu (8/12/2021).
Kedua tim sudah sama-sama lolos ke babak 16 besar, artinya pertandingan ini tidak begitu krusial. Namun, Inter dan Madrid masih bisa berebut puncak klasemen untuk lolos sebagai juara grup.
Lagi pula, Inter tampak gatal ingin membuktikan diri di hadapan fans Madrid. Hal ini ditegaskan langsung oleh sang pelatih, Simone Inzaghi.
Dia menyebut bahwa Inter akan mencoba memberikan permainan terbaik mereka di hadapan publik Bernabeu. Ada beberapa alasan yang membuat Inter lebih percaya diri.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Sudah lebih kenal
Inter mengaku kalah dari Madrid dalam pertemuan pertama di matchday 1 silam, tapi Inzaghi tahu timnya tidak bermain terlalu buruk. Sekarang Inter juga lebih percaya diri, mereka sudah lebih mengenal satu sama lain.
"Memang ada kebutuhan untuk mengenal satu sama lain, tapi tim kami sudah bermain bagus sejak awal," tegas Inzaghi di Football Italia.
"Ada contoh jelas dalam pertemuan pertama lawan Real, ketika kami bisa bermain apik meski harus kalah. Kami juga kehilangan beberapa poin di liga."
"Sekarang kami datang dengan laju kemenangan apik yang membuat kami merasa percaya diri," imbuhnya.
Puji Ancelotti
Inzaghi juga tidak segan memuji Carlo Ancelotti, kompatriotnya. Dia tahu Ancelotti berperan penting dalam membuat Madrid jadi sekuat sekarang.
"Kariernya [Ancelotti] sudah cukup berbicara. Kami bicara sebelum leg pertama, selalu menyenangkan bicara soal sepak bola dengan dia," sambung Inzaghi.
"Saya senang dia bekerja dengan baik di Liga Spanyol. Di sana dia sudah membuat keunggulan jauh dari tim peringkat dua."
"Dia layak mendapatkan pujian. Dia adalah pria hebat yang telah banyak juara," tandasnya.
Sumber: Football Italia
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
- Satu Permintaan Tomori pada Skuat Milan Saat Jumpa Liverpool, Apa Itu?
- Ralf Rangnick Wacanakan Rotasi Besar-Besaran Lawan Young Boys, Tapi...
- Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 8-9 Desember 2021
- Jadwal Siaran Langsung Matchday ke-6 Liga Champions di SCTV Pekan Ini, 8-9 Desember 2021
- Sekarang Barcelona Harus Habis-Habisan Lawan Bayern Munchen!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal dan Link Live Streaming Liga Champions: Real Madrid vs Inter Milan di Vidio
Liga Champions 7 Desember 2021, 23:55
-
Semusim di PSG, Hakimi Ingin Cabut dan Balik ke Madrid
Liga Spanyol 7 Desember 2021, 21:54
-
Nonton Live Streaming Real Madrid vs Inter Milan di Vidio, 8 Desember 2021
Liga Champions 7 Desember 2021, 13:48
-
Data dan Fakta Liga Champions: Real Madrid vs Inter Milan
Liga Champions 7 Desember 2021, 10:07
-
Wahai Real Madrid, Inter Milan Datang untuk Menang!
Liga Champions 7 Desember 2021, 08:00
LATEST UPDATE
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
-
Link Live Streaming La Liga 2025/26: Barcelona vs Athletic Bilbao, Tayang di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:51
-
Simak Jadwal La Liga 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:41
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55























KOMENTAR