
Bola.net - Cristiano Ronaldo akan membuat Real Madrid bisa membalikkan defisit di leg pertama dalam pertandingan Liga Champions melawan Manchester City. Itu merupakan pendapat dari mantan striker City dan Madrid Emmanuel Adebayor.
Los Blancos menelan kekalahan 2-1 di Santiago Bernabeu pada pertandingan leg pertama babak 16 besar pada akhir Februari. Pertemuan leg kedua kemudian harus ditunda karena pandemi virus corona.
Madrid tampil luar biasa ketika La Liga bergulir kembali pada bulan Juni. Los Blancos sama sekali belum tersentuh kekalahan.
Los Blancos mencatat 10 kemenangan dan sekali imbang. Hasil itu membawa Madrid mengalahkan Barcelona dalam perebutan gelar juara La Liga.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Kans Madrid
Adebayor mengatakan kalau tim asuhan Zinedine Zidane masih memiliki para pemain yang mampu membalikkan keadaan. Namun, kehadiran Ronaldo akan secara signifikan meningkatkan peluang mereka.
"Jika Anda mengajukan pertanyaan itu kepada saya dua tahun lalu, saya akan mengatakan ya [Madrid bisa membalikkan keadaan]," kata Adebayor kepada AS.
"Madrid akan menjadi favorit bersama Cristiano. Saat itu, mereka memiliki Cristiano, yang merupakan mesin gol. Dia bisa membuat perbedaan kapan saja dan dia akan memberi tim 50 gol musim ini.
"Mereka kalah leg pertama di kandang dan itu akan sangat sulit tanpa fans, melawan Manchester City, kota, cuaca tetapi itu bukan tidak mungkin.
"Madrid memiliki pemain dengan banyak pengalaman seperti Marcelo, [Karim] Benzema, [Thibaut] Courtois dan mereka terbiasa bermain di pertandingan besar seperti ini."
Sulit Cari Pengganti Ronaldo
Adebayor yakin Madrid sekarang menyadari betapa sulitnya mengganti pemain seperti Ronaldo, yang menjadi pencetak gol terbanyak klub selama sembilan musim.
"Tanpa Cristiano, Madrid tahu merka kehilangan apa, tapi mungkin bukan apa yang bisa mereka menangkan jika dia masih di sana," tambahnya.
"Saya pikir mungkin mereka berpikir mereka akan mendapatkan pemain lain seperti Ronaldo tetapi pemain seperti dia hanya datang sekali setiap 200 tahun."
Pentingnya Benzema
Karim Benzema sekarang mengambil alih beban mencetak gol dari Ronaldo. Sang pemain sudah melampaui 20 gol di La Liga dalam dua musim terakhir.
Adebayor mengatakan striker Prancis itu mempunyai peran penting bagi Madrid. "Ketika Ronaldo pergi, dia harus mengambil tanggung jawab dan saya pikir dia melakukannya dengan sangat baik," ujar Adebayor.
"Dia mencetak banyak gol, gol penting sehingga dia akan berbahaya, tidak diragukan lagi."
Sumber: Sportskeeda
Baca Juga:
- Sergio Ramos Diyakini Masih Bisa Terus Bermain Sampai Usia 40 Tahun, Apa Alasannya?
- Manuver Kejutan dari Chelsea! Dekati Bek Kiri Real Madrid, Sergio Reguilon
- Kutukan No.7 Peninggalan Cristiano Ronaldo: 7 Pemain, 11 Musim, Hanya 20 Gol
- Draf Kontrak Lewandowski Bocor, 5 Pantangan Pemain Real Madrid Pun Terkuak
- Chelsea Diminta Tiru Liverpool dan Beli Bek Sekelas Van Dijk
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tribute Dunia Sepak Bola Untuk Iker Casillas, Dari Iniesta, Ramos, Hingga Buffon
Bolatainment 4 Agustus 2020, 23:54
-
Tamparan Eks Madrid Pada Gerard Pique: Ia Cuma Pemain Kelas Dua
Liga Spanyol 4 Agustus 2020, 22:54
-
5 Penyelamatan Gemilang Iker Casillas yang Membuatnya Disebut 'Santo Iker'
Liga Spanyol 4 Agustus 2020, 22:30
-
Chelsea Selangkah Lebih Dekat Dapatkan Sergio Reguilon
Liga Inggris 4 Agustus 2020, 21:59
-
Sebuah Saran untuk Gareth Bale: Balik Saja ke Pelukan Mantan
Liga Spanyol 4 Agustus 2020, 20:52
LATEST UPDATE
-
Wow! Seriusan? Manchester United Tertarik Angkut Neymar di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:36
-
Diincar MU, Conor Gallagher Akui Tidak Bahagia di Atletico Madrid?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:25
-
Liverpool Sudah Tahu Harga Semenyo: Ternyata Nggak Mahal-mahal Amat
Liga Inggris 18 November 2025, 15:18
-
Bagaimana Kabar Cedera Franco Mastantuono?
Liga Spanyol 18 November 2025, 15:16
-
Tchouameni Tegaskan Masih Betah di Madrid di Tengah Rumor Ketertarikan Man United
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:57
-
Wejangan Benzema Agar Vinicius Jr Raih Ballon d'Or: Syaratnya 1, Tapi Sulit!
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:33
-
Deretan Pemain Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Tak Ada Szoboszlai dan Mbeumo
Piala Dunia 18 November 2025, 14:30
-
Tok! DPR Resmi Sahkan RKUHAP Jadi Undang-Undang, Ini 14 Poin Krusialnya
News 18 November 2025, 14:12
-
Jadwal Timnas Indonesia U-22 Hari Ini, Selasa 18 November 2025: Mali U-22 Part II
Tim Nasional 18 November 2025, 14:05
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR