
Bola.net - Jurgen Klopp tidak segan memuji penampilan wasit wanita pada laga Liverpool vs Chelsea di Piala Super Eropa, Kamis (11/8/2019) dini hari WIB. Dia tidak melihat perbedaan signifikan dengan wasit pria pada umumnya.
Memang ada beberapa keputusan yang bisa dipertanyakan pada laga yang berakhir imbang 2-2 setelah 120 menit pertandingan berlangsung, tapi Klopp tidak terlalu memusingkannya. Bagaimanapun, Liverpool keluar sebagai pemenang usai mengalahkan Chelsea 5-4 di babak adu penalti.
The Reds menjadi saksi sejarah sentuhan wanita pada sepak bola. Laga itu merupakan laga sepak bola pria pertama yang dipimpin oleh wasit dan ofisial wanita. Keputusan yang berani dari UEFA.
Klopp tahu ada pihak yang mengkhawatirkan kepemimpinan wanita, tapi dia menjamin tidak ada masalah berarti. Baca komentar selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Wasit Wanita Hebat!
Klopp sedikit mempertanyakan keputusan penalti untuk Chelsea di babak tambahan, tapi baginya hal itu juga bisa terjadi di bawah wasit mana pun, entah pria atau wanita. Tidak ada masalah berarti, Klopp justru memuji keberanian wasit-wasit wanita tersebut.
"Mereka memimpin pertandingan dengan hebat. Saya berkata padanya bahwa saya tidak puas dengan keputusan penalti sebab saya masih tidak yakin apakah itu penalti atau tidak, tapi itu tidak penting lagi," kata Klopp di Liverpoolfc.com.
"Mereka sangat bagus. Apa pun yang mungkin Anda pikirkan sebelum pertandingan, ada tekanan besar di pundak mereka pada pertandingan historis seperti ini."
Respek!
Sebelum laga ini, Klopp sebenarnya sudah menunggu aksi wasit wanita di sepak bola pria. Kini, dia yakin tidak ada masalah berarti jika ingin menerapkan inovasi ini pada laga-laga berikutnya.
"Mereka percaya pada diri mereka sendiri, tetap tenang, dan melakukan apa yang harus dilakukan, memutuskan setiap hal-hal penting pada pertandingan intens yang sangat sulit," sambung Klopp.
"Saya sangat menghargai mereka, sejujurnya. Mereka benar-benar memimpin pertandingan luar biasa," tandasnya.
Sumber: Liverpoolfc.com
Baca Juga:
- Liverpool vs Chelsea: Siapa yang Melempem, Siapa yang Bersinar di Piala Super Eropa
- UEFA Super Cup: Lampard Tetap Beri Pujian pada Skuad Chelsea
- Mulai Maguire Sampai Trio Penyerang, MU Berusaha Meniru Liverpool?
- Man of the Match Liverpool vs Chelsea: Sadio Mane
- Pesan Lampard pada Tammy Abraham: Itu Resiko Pemain Top
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Eks Striker Chelsea Ini Terkesan Dengan Daya Jelajah Kante
Liga Inggris 15 Agustus 2019, 23:48
-
Liverpool vs Chelsea, Aksi Penyelamatan Penalti Adrian Dianggap Tidak Sah
Lain Lain 15 Agustus 2019, 22:59
-
Van Dijk, Ronaldo dan Messi Masuk Nominasi UEFA Player of the Year
Liga Champions 15 Agustus 2019, 20:54
-
Jurgen Klopp Akui Bikin Blunder Mainkan Alex Oxlade-Chamberlain
Liga Inggris 15 Agustus 2019, 18:40
-
McClaren Merasa Klopp Akan Sesali Keputusan Tak Rekrut Peman Baru
Liga Inggris 15 Agustus 2019, 18:16
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR