
Bola.net - Luis Diaz terpilih menjadi pemain terbaik dari duel leg kedua semifinal Liga Champions 2021/22 yang mempertemukan Villarreal versus Liverpool, Rabu (4/5/2022) dini hari WIB.
Liverpool memenangi laga ini dengan skor 3-2. Liverpool yang unggul 2-0 di leg pertama sejatinya sempat tertinggal dua gol lewat aksi Boulaye Dia dan Francis Coquelin. Skor agregat 2-2 pun menjadi hasil saat turun minum.
Namun, The Reds bangkit di babak kedua dengan mencetak tiga gol, masing-masing lewat aksi Fabinho, Luis Diaz, dan Sadio Mane. Liverpool pun akhir lolos dengan skor agregat 5-2.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Luis Diaz Ubah Jalannya Pertandingan
Kembali dari kamar ganti, Jurgen Klopp memutuskan untuk memasukkan Luis Diaz guna menggantikan Diogo Jota. Permainan The Reds pun perlahan mulai membaik.
Setelah memperkecil ketinggalan lewat gol Fabinho, Diaz mencetak gol penyama kedudukan sebelum kemudian Mane memastikan kemenangan The Reds.
Masuknya Diaz pun bisa dibilang mampu mengubah jalannya pertandingan. Diaz berhasil membuat serangan Liverpool menjadi lebih berbahaya, sekaligus bisa menarik perhatian para pemain lawan.
Statistik Luis Diaz
"Dia membuat dampak besar yang mengubah permainan, mencetak gol dan terbukti menjadi ancaman yang konstan." Demikian penilaian panelis teknis UEFA soal performa Diaz.
Dari sisi statistik, Diaz tercatat 100 persen melakukan dribble sukses. Pemain asal Kolombia itu empat kalu berhasil melewati lawan-lawannya dari empat kali percobaan.
Tak cuma itu, Diaz juga mengirim dua umpan jauh akurat dan empat kali memenangi duel dengan lawan. Ia juga tercatat melepas empat tembakan.
Sumber: UEFA
Jangan Lewatkan!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kata De Bruyne, Man City Sekarang Lebih Siap Lawan Madrid!
Liga Champions 4 Mei 2022, 15:00
LATEST UPDATE
-
Bila Benar Vlahovic Absen, Juventus Siapkan Kenan Yildiz jadi False 9 Lawan Fiorentina?
Liga Italia 18 November 2025, 09:45
-
Jerman vs Slovakia: Kenapa Aleksandar Pavlovic Ditarik Keluar, Cedera?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:24
-
Declan Rice Ingin Kontrak Baru, tapi Arsenal Minta Sabar, Kenapa?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:21
-
Pemain Cedera Saat Bela Negara di Jeda Internasional: Apakah Klub Dapat Ganti Rugi?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:10
-
Martin Odegaard Kembali: Akankah Mikel Arteta Tetap Memberinya Kebebasan Bergerak?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:03
-
Kabar Baik untuk Interisti! Hasil Tes Denzel Dumfries Jelang Derby Milan Diumumkan
Liga Italia 18 November 2025, 08:37
-
Solusi Panik? AC Milan Pertimbangkan Pulangkan Thiago Silva di Usia 41 Tahun!
Liga Italia 18 November 2025, 08:15
-
Lingkaran Setan Timnas Italia: Mengapa Azzurri Gagal di Kualifikasi Piala Dunia (Lagi)?
Piala Dunia 18 November 2025, 08:05
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR