Bola.net - - Manajer Liverpool Jurgen Klopp menegaskan bahwa meskipun Manchester City baru mendapat hasil-hasil buruk namun mereka tetaplah sebuah tim yang sangat berkualitas.
City tampil konsisten di sepanjang musim ini. Oleh karena itulah mereka sekarang di ambang juara di pentas Premier League.
Akan tetapi, dalam sepekan ini mereka tunduk dua kali beruntun. Yang pertama lawan Liverpool di Anfield di leg pertama perempat final Liga Champions dan di pertandingan lawan Manchester United akhir pekan kemarin.
Saat lawan Liverpool mereka tak main bagus dan dihajar 3-0. Saat lawan MU, meski sempat unggul namun Kevin De Bruyne cs dipaksa kalah dengan skor 3-2.
Meski City sedang dalam tren negatif, namun Klopp sama sekali tak mau memandang remeh tim besutan Josep Guardiola ini. Ia pun tak mau merasa terlalu percaya diri timnya akan bisa lolos ke babak semifinal.
"Tidak [City tidak dalam kondisi rentan]. Ketika kami bermain City dan kami kalah 5-0 [pada bulan September], semua orang melihat kualitas City, meskipun kami kekurangan satu orang pemain," serunya seperti dilansir Soccerway.
"Kami semua tahu tentang Pep, pelatih terbaik di dunia, dan jelas mereka luar biasa, tetapi tidak ada tim sepakbola yang sempurna di dunia. Anda memiliki momen, situasi, hari, terkadang hanya beberapa menit, tetapi mereka yang paling konsisten, itulah mengapa mereka juara di akhir musim," puji Klopp.
"Ada saat-saat sulit untuk semua tim - saya tidak berpikir Barcelona berpikir mereka lolos melawan Roma [di 4-1] karena itu sepakbola. Tidak ada yang pasti," tegasnya.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lampard Tak Anggap City Dalam Krisis
Liga Champions 10 April 2018, 21:18
-
City Ditantang Tampil Berani Lawan Liverpool
Liga Champions 10 April 2018, 20:46
-
Menurut Lampard, City Masih Punya Peluang Lolos ke Semifinal
Liga Champions 10 April 2018, 20:16
-
Riise Klaim Liverpool Sanggup Kalahkan Siapa Saja
Liga Champions 10 April 2018, 19:49
-
Aguero Bertekad Untuk Bantu City Menangi Liga Champions
Liga Champions 10 April 2018, 19:14
LATEST UPDATE
-
Prediksi Inter vs Napoli 12 Januari 2026
Liga Italia 11 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Barcelona vs Real Madrid 12 Januari 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 02:00
-
Man of the Match Man City vs Exeter City: Antoine Semenyo
Liga Inggris 11 Januari 2026, 01:49
-
Head-to-Head Barcelona vs Real Madrid Jelang Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 00:10
-
Joan Garcia Siap Jalani Debut El Clasico Sebagai Kiper Terbaik Eropa
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:57
-
Prediksi Bayern vs Wolfsburg 11 Januari 2026
Bundesliga 10 Januari 2026, 23:56
-
Prediksi Man United vs Brighton 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:51
-
Rodrygo Goes Dipastikan Fit, Siap Guncang El Clasico Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:48
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52





















KOMENTAR