Bola.net - - Bintang PSG, Neymar, punya optimisme yang tinggi terkait peluang timnya di pentas Liga Champions. Neymar cukup yakin bahwa PSG mampu menjadi juara pada kompetisi paling akbar di Eropa tersebut.
PSG saat ini berada di babak 16 Besar Liga Champions. Juara bertahan Ligue 1 tersebut berjumpa Manchester United sebagai lawan. Dan, kedua tim sudah memainkan leg pertama.
Pada laga leg pertama di Old Trafford, PSG menang dengan skor yang cukup meyakinkan yakni 2-0. Sementara, pertandingan leg kedua bakal dimainkan di Parc des Princes pada awal Maret yang akan datang.
Simak optimisme Neymar ihwal peluang PSG menjadi juara Liga Champions di bawah ini.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Juara Liga Champions
PSG akan lolos ke perempat final hanya dengan bermain imbang melawan United di leg kedua. Meskipun jalan untuk menjadi juara masih panjang, namun Neymar merasa optimis bisa menjadi juara Liga Champions.
"PSG akan menjadi juara Liga Champions," ucap Neymar dikutip dari Four Four Two.
"PSG bukan hanya tentang saya, mereka punya tim yang luar biasa dengan pemain yang hebat dan pelatih yang jenius. Selain itu, para penggemar PSG seperti pemain ke-12 saat kami bermain di Paris," imbuhnya.
PSG memang punya materi pemain yang bagus di setiap lini. Kedalaman skuat tim asuhan Thomas Tuchel tersebut juga sangat mumpuni. PSG boleh dibilang tidak bergantung pada satu pemain untuk bisa memetik kemenangan.
"Saya tidak ragu bahwa kami akan menjadi juara Liga Champions," tandas Neymar.
Soal Cedera
Neymar tidak bermain pada saat PSG jumpa Manchester United. Pemain asal Brasil itu mengalami cedera pada awal bulan Februari lalu. Menurut eks pemain Barcelona, kondisi cederanya kini masih dalam tahap pemulihan.
"Perawatan baru saja dimulai, ini akan jadi sebuah perjalanan yang panjang dan saya akan melalui perkembangan dari hari ke hari."
"Syukurlah saya punya tim profesional dan dukungan dari PSG dan para fans di seluruh dunia. Saya sudah bermain sepak bola sejak kecil dan sangat sulit untuk berada jauh dari sepak bola dari rutinitas dengan klub dan para fans," tutup Neymar.
Berita Video
Berita video Ketua Umum IeSPA (Indonesia e-Sport Association), Eddy Lim, memberi komentar soal nomor-nomor dan game-game E-Sports yang akan dipertandingkan di Asian Games 2022 belum ditentukan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Di Maria Hanya Bermasalah Dengan Van Gaal, Bukan dengan MU
Liga Champions 14 Februari 2019, 21:19
-
Dapat Kartu Merah Saat Lawan PSG, Pogba Dibilang Bodoh
Liga Champions 14 Februari 2019, 17:55
-
Ander Herrera: MU Kalah Terhormat Dari PSG
Liga Inggris 14 Februari 2019, 17:20
-
Kalah Dari PSG, MU Diminta Tidak Larut Dalam Kekecewaan
Liga Champions 14 Februari 2019, 16:20
-
Solskjaer Minta Penyerang MU Belajar Dari Mbappe
Liga Champions 14 Februari 2019, 16:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Arema vs Persik 11 Januari 2026
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 17:53
-
Prediksi BRI Super League: Semen Padang vs Persis Solo 11 Januari 2026
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 17:49
-
Prediksi BRI Super League: Persib vs Persija Jakarta 11 Januari 2026
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 17:44
-
Hasil Persebaya vs Malut: Gali Freitas Borong Gol, Bajul Ijo Menang Tipis
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 17:39
-
Live Streaming Roma vs Sassuolo - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 10 Januari 2026, 17:00
-
Prediksi Susunan Pemain Chelsea vs Charlton, Debut Liam Rosenior
Liga Inggris 10 Januari 2026, 16:49
-
Harry Maguire Bakal Comeback di Laga MU vs Brighton, Tapi...
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:30
-
Marc Klok, Adam Alis, dan 2 Mantan Pemain Persija yang Kini Membela Persib
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 15:28
-
Live Streaming Man City vs Exeter City - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:00
-
Aspar Team Sebut CFMoto Godok Rencana Balapan di MotoGP, Tapi Jalannya Takkan Mulus
Otomotif 10 Januari 2026, 14:47
-
Darrren Fletcher Pastikan MU Bakal All-In ke FA Cup
Liga Inggris 10 Januari 2026, 14:15
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR