Bola.net - - Pemain belakang Borussia Dortmund, Sokratis Papastathopoulos mengecam keputusan dan perlakuan UEFA kepada mereka setelah insiden ledakan jelang leg pertama perempat final Liga Champions melawan AS Monaco tengah pekan ini.
Pertandingan leg pertama ini sejatinya digelar di Signal Iduna Park, Rabu (12//4) dini hari kemarin. Namun sebuah insiden ledakan yang terjadi di sekitar stadion dan juga menimpa bus tim Dortmund membuat UEFA memutuskan untuk menunda pertandingan sehari dari jadwal.
Keputusan UEFA yang hanya memberi waktu sehari bagi Dortmund untuk memulihkan diri itu memang mendapatkan kritik dari berbagai pihak. Namun Dortmund tetap menghormati itu dan memainkan pertandingan.
Pada pertandingan itu sendiri, tuan rumah kalah dengan skor 2-3. Gol Kylian Mbappe Lottin dan bunuh diri Sven Bender membawa tim tamu unggul dua gol lebih dahulu di babak pertama. Namun di babak kedua Ousmane Dembele sempat memperkecil skor sebelum Mbappe kembali membawa tim tamu menjauh. Dortmund mendapatkan gol tambahan enam menit sebelum pertandingan berakhir lewat aksi Shinji Kagawa.
"Pertama saya senang bahwa saya hidup. Ini adalah hari yang paling sulit telah saya jalani dalam hidup saya dan saya berharap tak ada orang lain memiliki hidup seperti hari ini. Setelah apa yang terjadi pada Rabu dini hari, saya tak punya lebih banyak ruang untuk permainan," ujarnya dengan emosional.
"Mereka (UEFA) harusnya memahami bahwa kami bukan binatang. Kami adalah orang-orang yang memiliki keluarga, yang memiliki anak-anak di rumah. Kami bukan binatang. Saya senang bahwa semua pemain masih hidup, dan semua staf hidup," tambahnya.
"Sangat sulit berpikir untuk pergi dan bermain sepakbola. Untuk semua orang, sangat sulit untuk pergi bekerja setelah hari kemarin. Saya berharap apa yang terjadi pada kami tak terjadi pada orang lain. Saya berharap ini jadi yang terakhir," tandasnya.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Chiellini: Barca Masih Bisa Lakukan Comeback
Liga Champions 13 April 2017, 20:33
-
Chiellini Dedikasikan Gol ke Gawang Barca untuk Rossi
Liga Italia 13 April 2017, 16:41
-
Mourinho Tak Terlalu Terkesan dengan Kemenangan Juventus
Liga Inggris 13 April 2017, 15:50
-
100 Gol di Eropa, Ronaldo Ucap Terima Kasih
Liga Champions 13 April 2017, 15:30
-
Ronaldo Jamin Dirinya Fit Hingga Akhir Musim
Liga Spanyol 13 April 2017, 15:20
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Fiorentina vs Milan - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 11 Januari 2026, 14:00
-
Live Streaming Portsmouth vs Arsenal - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 11 Januari 2026, 14:00
-
Nonton Live Streaming Persib vs Persija di Indosiar - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 11 Januari 2026, 12:55
-
Daftar Lengkap Tim Lolos 32 Besar FA Cup 2025/2026
Liga Inggris 11 Januari 2026, 11:25
-
Rafael Leao Jadi Penyelamat Milan, Allegri Ungkap Perubahan Penting Sang Bintang
Liga Italia 11 Januari 2026, 10:55
-
Transfer Panas! Chelsea Siap Jual Palmer, Man United Siap Beli Dengan Dana Jumbo!
Liga Inggris 11 Januari 2026, 09:59
-
Manchester United Ketar-Ketir Ditinggal Pergi Bruno Fernandes
Liga Inggris 11 Januari 2026, 09:33
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52























KOMENTAR