
Bola.net - Pelatih Atletico Madrid Diego Simeone mengaku tak sabar menghadapi AC Milan dan berkoar ia akan menyakiti tim asuhan Stefano Pioli tersebut.
Atletico Madrid akan menjalani matchday 2 Grup B Liga Champions 2021-22 melawan Milan di San Siro. Mereka berusaha mencari kemenangan perdananya di kompetisi tersebut.
Sebelumnya di matchday perdana, Atletico bersua dengan Porto. Namun laga itu hanya berakhir imbang 0-0.
Hal ini tentu membuat kecewa Simeone. Apalagi laga itu dilangsungkan di markas sendiri yakni Wanda Metropolitano.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Simeone tak Sabar Hadapi AC Milan
Jelang laga tersebut, Diego Simeone melontarkan pujian kepada AC Milan. Ia sangat senang Atletico Madrid bisa bersua dengan tim sekelas Rossoneri.
Sebab Milan termasuk tim dengan nama besar di Liga Champions. Selain itu ia juga menikmati masa-masa bemain di stadion kebanggaan Rossoneri, San Siro.
“Bermain dengan tim seperti Milan di Liga Champions sungguh fantastis. Mereka adalah tim terbaik," pujinya seperti dilansir Football Italia.
"Mereka telah berkembang dalam beberapa tahun terakhir. Saya suka stadion Milan,” seru Simeone.
Ancaman Simeone Untuk Milan
AC Milan sekarang ini memang telah berkembang ketimbang musim lalu. Diego Simeone pun mengakui bahwa Rossoneri tak bisa diremehkan.
Akan tetapi Simeone tampaknya sudah mengantongi cara untuk memetik poin di San Siro. Sebab ia berani berkoar bahwa Atletico Madrid akan siap menorehkan luka bagi Rossoneri.
“Kami tahu bahwa kami akan menghadapi rival yang kuat, dengan pemain bagus, dengan permainan yang dinamis. Kami akan mencoba membawanya ke tempat di mana kami bisa menyakiti mereka," koar Simeone.
Jika di matchday pertama Atletico Madrid gagal menang atas Porto, maka AC Milan bernasib lebih jelek. Milan dikalahkan oleh Liverpool dengan skor 3-2 di Anfield.
(Footall Italia)
Jangan Lewatkan:
- Prediksi AC Milan vs Atletico Madrid 29 September 2021
- Andriy Shevchenko Berkisah Tentang DNA Liga Champions Milik AC Milan
- Juventus dan AC Milan Berebut Remaja 18 Tahun Amerika Serikat, Siapa Gerangan?
- Olivier Giroud Umbar Alasannya Pilih Tinggalkan Chelsea
- Giroud Beber Alasannya Terima Pinangan AC Milan
- Donnarumma di PSG Lagi-lagi Cadangan: Duduk Doang Gaji Lancar, tapi Sayang Talentanya
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Live Streaming Porto vs Liverpool di Vidio
Liga Champions 28 September 2021, 23:56
-
Link Live Streaming AC Milan vs Atletico Madrid di Vidio
Liga Champions 28 September 2021, 23:55
-
Link Live Streaming Real Madrid vs Sheriff di Vidio
Liga Champions 28 September 2021, 23:54
-
Link Live Streaming Shakhtar Donetsk vs Inter Milan di Vidio
Liga Champions 28 September 2021, 22:38
-
Manchester United Lagi Terpuruk, Villarreal Justru Waspada
Liga Champions 28 September 2021, 20:50
LATEST UPDATE
-
Prediksi Barcelona vs Real Madrid 12 Januari 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 02:00
-
Man of the Match Man City vs Exeter City: Antoine Semenyo
Liga Inggris 11 Januari 2026, 01:49
-
Head-to-Head Barcelona vs Real Madrid Jelang Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 00:10
-
Joan Garcia Siap Jalani Debut El Clasico Sebagai Kiper Terbaik Eropa
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:57
-
Prediksi Bayern vs Wolfsburg 11 Januari 2026
Bundesliga 10 Januari 2026, 23:56
-
Prediksi Man United vs Brighton 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:51
-
Rodrygo Goes Dipastikan Fit, Siap Guncang El Clasico Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:48
-
Prediksi Fiorentina vs Milan 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 23:47
-
Prediksi Portsmouth vs Arsenal 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:41
-
Hansi Flick Pastikan Lamine Yamal Siap Hadapi El Clasico
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:33
-
5 Pertanyaan yang Harus Dijawab Ole Gunnar Solskjaer dalam Wawancara Manajer Man Utd
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:00
-
Lavani Tunjukkan Dominasi, Kalahkan Garuda Jaya 3-0 di Laga Perdana Proliga 2026
Voli 10 Januari 2026, 22:47
-
Rekor Sempurna Hansi Flick di Final Jadi Ancaman Real Madrid
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 22:38
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR