
Bola.net - Penyerang Real Madrid, Karim Benzema, berhasil mencuri perhatian publik dengan hattrick yang disarangkan ke gawang Chelsea di ajang Liga Champions. Berkat dia, Real Madrid bisa menang dengan skor 3-1.
Real Madrid bertemu Chelsea dalam rangka laga leg pertama babak perempat final Liga Champions hari Kamis (7/4/2022). Benzema membuat Madrid unggul dua gol lebih dulu pada menit ke-21 dan 24.
Chelsea mendapatkan secercah harapan ketika Kai Havertz berhasil memperkecil kedudukan lima menit jelang babak pertama usai. Namun Benzema menambah penderitaan the Blues dengan gol ketiganya pada menit ke-46.
Setelah itu, Real Madrid hanya perlu mempertahankan keunggulannya dan berhasil dilakukan. Chelsea melepaskan 20 tembakan dan lima di antaranya menemui sasaran, tapi harus puas dengan gol yang dicetak Havertz.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Hasil Kerja Keras
Tidak heran kalau Benzema mendapatkan banyak pujian. Apalagi ini adalah hattrick keduanya berturut-turut di Liga Champions, usai melakukannya pada leg kedua 16 besar melawan PSG bulan Maret lalu.
Pujian tidak hanya datang dari publik, tapi juga rekan setimnya sendiri. David Alaba ikut bersuka cita melihat Benzema sukses menyarangkan hattrick karena itu hasil kerja kerasnya dalam sesi latihan.
"Apa yang dia lakukan musim ini luar biasa. Saya bisa lihat bagaimana dia bekerja keras dan menikmati musim terbaik dalam hidupnya," kata Alaba usai pertandingan, seperti yang dikutip dari situs resmi klub.
"Dia sangat fokus dan lapar akan gol. Dia mempersiapkan diri dengan baik setiap pertandingan, khususnya di pertandingan seperti malam ini. Saya senang bisa memilikinya sebagai rekan setim," lanjutnya.
Tidak Bisa Berhenti
Alaba juga berbicara soal pertandingan melawan Chelsea. Kendati satu kaki Real Madrid sudah menapak di semifinal, pemain asal Austria itu meminta rekan-rekan setimnya untuk tidak lengah pada leg kedua nanti.
"Ini sangat penting. Semuanya terjadi begitu cepat dalam dunia sepak bola, tapi masih belum ditentukan. Kami sangat fokus sejak awal, dan semuanya menjadi lebih baik."
"Kami mempersiapkan diri dengan baik, tapi harus terus seperti ini, kami tidak bisa berhenti di sini. Kmai bermain di liga akhir pekan nanti dan menjalani leg kedua pekan depan. Kami tidak boleh berhenti," pungkasnya.
Ya, Real Madrid harus menjalani laga lanjutan La Liga pada hari Minggu (10/4/2022) dengan Getafe sebagai lawannya. Baru setelahnya, mereka kembali bertemu Chelsea untuk mengunci tiket ke semifinal Liga Champions.
(Real Madrid CF)
Baca juga:
- Rapor Pemain Chelsea Saat Dipermak Real Madrid: Kante Memble, Ada Apa dengan Mendy?
- 'Mr. Champions League' Bukan Lagi Cristiano Ronaldo, Tapi Karim Benzema
- Dibantai di Leg Pertama, Apakah Chelsea Masih Punya Harapan Lolos ke Semifinal?
- Federico Valverde Jadi Winger, Apa yang Ada di Benak Real Madrid?
- Pujian Carlo Ancelotti Buat Karim Benzema: Seperti Anggur yang Berkualitas!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gagal di Chelsea, 5 Calon Klub Baru Timo Werner Musim Depan
Editorial 7 April 2022, 14:38
-
Liga Champions 7 April 2022, 12:47

LATEST UPDATE
-
Prediksi Inter vs Bologna 5 Januari 2026
Liga Italia 4 Januari 2026, 02:45
-
Juventus vs Lecce: Pemain Terbaik dan Terburuk di Allianz Stadium
Liga Italia 4 Januari 2026, 02:37
-
Man of the Match Juventus vs Lecce: Wladimiro Falcone
Liga Italia 4 Januari 2026, 02:27
-
Hasil Sassuolo vs Parma: Jay Idzes Gagal Bantu Neroverdi Raih Poin Penuh
Tim Nasional 4 Januari 2026, 01:13
-
Prediksi Man City vs Chelsea 5 Januari 2026
Liga Inggris 4 Januari 2026, 00:30
-
BRI Super League: Kuota Penonton Persik vs Persib Dibatasi
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 22:44
-
Prediksi BRI Super League, Bali United vs Arema FC 4 Januari 2026
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 22:31
-
Prediksi Real Madrid vs Real Betis 4 Januari 2026
Liga Spanyol 3 Januari 2026, 22:15
-
Prediksi Fulham vs Liverpool 4 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 22:00
-
Prediksi BRI Super League, PSIM Yogyakarta vs Semen Padang 4 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 21:35
-
Prediksi BRI Super League, Persis Solo vs Persita 4 Januari 2026
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 21:10
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43
























KOMENTAR