
Bola.net - Manajer Real Madrid, Carlo Ancelotti baru-baru ini ditanyai mengenai resep Real Madrid selalu perkasa di final Liga Champions. Ia menyebut bahwa timnya bisa seperti itu bukan karena faktor keberuntungan semata.
Real Madrid akan bermain di final Liga Champions 2023/2024. Mereka melaju ke final setelah mengalahkan Bayern Munchen di semifinal.
Ini merupakan final kesembilan Real Madrid dalam 40 tahun terakhir. Uniknya, Real Madrid selalu menang di delapan final Liga Champions terakhir yang mereka ikuti.
Ketika ditanya apa rahasia Real Madrid selalu perkasa di Liga Champions, Ancelotti juga mengaku bingung. "Saya rasa cukup sulit menjawab pertanyaan mengapa kami selalu menang di laga ini [Final Liga Champions]," ujar Ancelotti dalam konferensi persnya baru-baru ini.
Simak komentar lengkap sang pelatih di bawah ini.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Tidak Bisa Dijelaskan

Ancelotti mengaku ia sulit menjelaskan mengapa Real Madrid selalu perkasa di final Liga Champions. Namun ia menekankan bahwa itu bukan faktor keberuntungan semata.
"Ada sesuatu yang spesial mengenai klub ini terutama di partai-partai seperti ini. Ini bukan karena keberuntungan semata, namun saya tidak tahu mengapa kami bisa begini," sambung Ancelotti.
"Saya rasa menarik untuk mempelajari mengapa kami bsia seperti ini. Mungkin ini dikarenkaan faktor kualitas tim, karakter, dan sejarah klub ini. Kami sudah berulang kali menang di partai seperti ini, jadi saya rasa itu bukan kebetulan semata."
Tidak Terobsesi

Lebih lanjut, Ancelotti menyebut bahwa timnya tidak memiliki obsesi berlebih terhadap Liga Champions. Namun ia menekankan bahwa obsesi Real Madrid adalah selalu bersaing untuk menjadi tim terbaik.
"Kami tidak terobsesi dengan trofi kami. Kami terobsesi untuk selalu bersaing menjadi yang terbaik," sambung Ancelotti.
"Memenangkan Liga Champions tentu akan jadi sesuatu yang sangat penting bagi kami. Namun saya rasa tanpa trofi ini sekalipun, musim kami sudah sukses besar," ia menandaskan.
Menuju Trofi ke-16

Jika Real Madrid mengalahkan Borussia Dortmund pada dini hari nanti, mereka akan merengkuh trofi Liga Champions ke-16 mereka.
Sejauh ini tidak ada satupun klub di Eropa yang memiliki trofi Liga Champions sebanyak Real Madrid.
Klasemen La Liga
(UEFA)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Nonton Streaming Real Madrid vs Dortmund di SCTV dan Vidio
Liga Champions 1 Juni 2024, 23:55
-
Live Streaming SCTV: Borussia Dortmund vs Real Madrid 2 Juni 2024
Liga Champions 1 Juni 2024, 21:01
-
Carlo Ancelotti: Dari La Decima Menuju La Decimoquinta
Liga Champions 1 Juni 2024, 20:58
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55























KOMENTAR