Reuni Roberto Di Matteo dengan Chelsea berakhir mengenaskan. Di Matteo yang kini menangani Schalke harus rela melihat anak buahnya dibantai lima gol tanpa balas di kandang sendiri. Lima gol Chelsea dicetak oleh Terry, Willian, gol bunuh diri Kirchhoff, Drogba dan Ramires.
Tak menunggu lama, Chelsea segera unggul ketika laga baru berjalan dua menit. Berawal dari tendangan sudut, bola kiriman Cesc Fabregas berhasil ditanduk John Terry untuk membawa Chelsea unggul.
Chelsea terus mendominasi jalannya laga, mereka bisa mendikte tempo permainan serta mengkreasi banyak peluang. Schalke nampak mencoba menahan gempuran Chelsea dan lebih memilih menunggu untuk melakukan serangan balik.
Sayangnya, organisasi permainan Chelsea begitu rapi, nyaris tak menyisakan cela bagi Schalke untuk mencuri kesempatan menyerang balik. Seiring jalannya pertandingan, Chelsea semakin nyaman melancarkan serangan demi serangan.
Gol kedua Chelsea datang pada menit ke-29 lewat kaki Willian. Lewat passing-passing pendek yang melibatkan Cesc Fabregas dan Eden Hazard, Willian kemudian melepas tendangan keras yang bersarang di sudut bawah gawang Fahrmann.
Menjelang babak pertama berakhir, Schalke tertinggal semakin jauh akibat gol bunuh diri Jan Kirchhoff. Tendangan pojok Fabregas salah diantisipasi oleh Kirchhoff hingga bersarang di kandangnya sendiri.
Alur pertandingan tak mengalami perubahan pada babak kedua, Chelsea masih mendominasi. Mourinho akhirnya memilih menggantikan beberapa pemain pilarnya seperti Fabregas, Costa dan Oscar.
Chelsea tetap mampu menambah dua gol cepat. Didier Drogba yang turun sebagai pemain pengganti bisa mencetak gol keempat Chelsea lewat tap in mudah pada menit ke-76.
Dua menit berselang, pemain pengganti lainnya, Ramires juga mencetak gol. Pertahanan Schalke yang sudah kocar-kacir bisa dimanfaatkan Ramires untuk menyundul bola yang berbuah gol kelima The Blues.
Hingga laga berakhir, keunggulan lima gol Chelsea masih bertahan. Dengan hasil ini, Chelsea dipastikan lolos sebagai juara Grup G. Sementara itu, Schalke berada di peringkat tiga klasemen sementara dengan poin lima.
Susunan pemain Schalke: Fahrmann; Uchida, Howedes, Felipe Santana, Aogo; Neustadter, Kirchhoff (Clemens, 46'); Hoger, Boateng (Meyer, 63'), Choupo-Moting; Huntelaar.
Susunan pemain Chelsea: Courtois; Ivanovic, Cahill, Terry, Azpilicueta; Fabregas (Schurrle, 78'), Matic; Willian, Oscar (Ramires, 75'), Hazard; Diego Costa (Drogba, 66'). (bola/hsw)
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Wilkins: Chelsea Mustahil Unbeaten Sampai Akhir Musim
Liga Inggris 26 November 2014, 22:06
-
Schurrle: Chelsea Bisa Juara Bila Bermain Seperti Lawan Schalke
Liga Champions 26 November 2014, 17:39
-
Mourinho: Chelsea Saat Ini Begitu Indah
Liga Champions 26 November 2014, 17:17
-
Mourinho: Chelsea Sekarang Beda Dengan Chelsea Saya Dulu
Liga Inggris 26 November 2014, 17:03
-
Video: Filipe Luis Pecundangi Diego Costa Dalam Corner Kick Challenge
Open Play 26 November 2014, 15:05
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs PSIM Yogyakarta 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:06
-
Prediksi BRI Super League: Persebaya vs Malut United 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:00
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 13:46
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 13:41
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 13:33
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 9 Januari 2026, 13:15
-
Federico Valverde Anggap Real Madrid Beruntung Menang atas Atletico
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 12:53
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
-
Bahagianya Marc Marquez Akhirnya Latihan Pakai Ducati Panigale V2 Usai Cedera Bahu
Otomotif 9 Januari 2026, 11:23
-
Kok Bisa Benjamin Sesko Yakin Man Utd Bakal Keluar dari Zaman Kegelapan?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:47
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52


























KOMENTAR