Bola.net - Nemanja Matic sedang mengalami periode yang sulit di Manchester United. Sang pemain pun sekarang sedang dikaitkan dengan kepindahannya dari klub.
Matic bergabung dengan Setan Merah dari Chelsea pada tahun 2017. Pemain berusia 31 tahun itu datang ke Old Trafford atas permintaan Jose Mourinho.
Namun, Matic saat ini kesulitan mendapatkan kesempatan bermain di bawah Ole Gunnar Solskjaer. Gelandang Serbia itu belum mampu meyakinkan Solskjaer untuk mengisi lini tengahnya.
Kontrak Matic dengan United akan berakhir pada 30 Juni 2020. Dia bisa pindah ke klub lain dengan leluasa pada musim panas tahun depan.
Matic kabarnya diminati sejumlah klub dari Italia. Mungkin saja salah satu dari mereka bisa menjadi pelabuhan baru Matic pada musim depan.
Inter Milan

Inter Milan sudah belanja besar pada bursa transfer musim panas kemarin. Salah satu pemain yang sudah direkrut adalah Romelu Lukaku dari Manchester United.
Meskipun begitu, Inter masih ingin mendatangkan pemain baru untuk meningkatkan skuatnya. Salah satu pemain yang menjadi incaran mereka untuk musim depan adalah Nemanja Matic.
Inter punya satu kunci untuk bisa mendatangkan Matic, yaitu Antonio Conte. Matic dan Conte pernah bekerja sama di Chelsea sebelumnya.
AC Milan

Selain Inter, sang rival sekota AC Milan juga berminat merekrut Nemanja Matic dari Manchester United. Milan ingin merekrut Matic secara gratis pada musim depan.
Milan memang membutuhkan pemain dengan tipikal seperti Matic di lini tengah. Rossoneri mencari pemain dengan pengalaman bermain di level elit seperti Nemanja Matic.
Milan saat ini tengah membangun kekuatan baru di bawah pelatih Marco Giampaolo. Kehadiran Matic diharapkan bisa mendongkrak performa dan prestasi Milan.
Juventus

Juventus sudah mendatangkan sejumlah gelandang di bursa transfer musim panas kemarin. Namun, mereka kabarnya masih membutuhkan tambahan tenaga di sektor gelandang bertahan.
Maurizio Sarri membutuhkan pesaing untuk Sami Khedira di lini tengahnya. Hal ini dikarenakan ia tidak merasa cocok dengan gaya bermain Emre Can dan ia ingin menyingkirkan sang pemain.
Sarri merasa Matic lebih cocok dengan skema yang ia rancang. Karena itu, mantan pelatih Chelsea tertarik untuk merekrut gelandang berusia 31 tahun tersebut.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mason Greenwood Diprediksi Bakal Jadi Top Scorer EPL di Masa Depan
Liga Inggris 20 September 2019, 21:40
-
Michael Owen: Mason Greenwood Akan Jadi Pemain Kunci Manchester United
Liga Inggris 20 September 2019, 21:20
-
Brendan Rodgers Akui James Maddison Bisa Dijual
Liga Inggris 20 September 2019, 20:00
-
Dikritik Tidak Beli Penyerang Baru, Begini Jawaban Solskjaer
Liga Inggris 20 September 2019, 19:40
-
Marcus Rashford Buang-Buang Peluang, Ini Kata Solskjaer
Liga Inggris 20 September 2019, 19:20
LATEST UPDATE
-
Prediksi Inter vs Napoli 12 Januari 2026
Liga Italia 11 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Barcelona vs Real Madrid 12 Januari 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 02:00
-
Man of the Match Man City vs Exeter City: Antoine Semenyo
Liga Inggris 11 Januari 2026, 01:49
-
Head-to-Head Barcelona vs Real Madrid Jelang Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 00:10
-
Joan Garcia Siap Jalani Debut El Clasico Sebagai Kiper Terbaik Eropa
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:57
-
Prediksi Bayern vs Wolfsburg 11 Januari 2026
Bundesliga 10 Januari 2026, 23:56
-
Prediksi Man United vs Brighton 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:51
-
Rodrygo Goes Dipastikan Fit, Siap Guncang El Clasico Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:48
-
Prediksi Fiorentina vs Milan 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 23:47
-
Prediksi Portsmouth vs Arsenal 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:41
-
Hansi Flick Pastikan Lamine Yamal Siap Hadapi El Clasico
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:33
-
5 Pertanyaan yang Harus Dijawab Ole Gunnar Solskjaer dalam Wawancara Manajer Man Utd
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:00
-
Lavani Tunjukkan Dominasi, Kalahkan Garuda Jaya 3-0 di Laga Perdana Proliga 2026
Voli 10 Januari 2026, 22:47
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR