Bola.net - Bola.net - Kebersamaan Ander Herrera bersama Manchester United (MU) akan segera berakhir. Sang pemain sudah memutuskan untuk meninggalkan klub pada akhir musim.
Kontrak Herrera bersama MU habis pada musim panas ini. Setan Merah ingin memperpanjang kontrak gelandang asal Spanyol itu, tapi tak ada kesepakatan yang tercapai.
Herrera didatangkan dari Athletic Bilbao pada 2014. Dia menebus kontraknya sendiri agar bisa bergabung dengan MU.
Selama tiga tahun berada di Old Trafford, Herrera tampil 189 kali. Dia mencetak 20 gol dan juga memenangi Piala FA, Piala Liga Inggris, dan Liga Europa.
Kehilangan Herrera tentu saja akan mengurangi kekuatan di lini tengah MU. Oleh karena itu, mereka harus mencari pengganti pemain berusia 29 tahun itu di bursa transfer.
Berikut ini 5 calon pengganti Ander Herrera di MU seperti dilansir Sportskeeda.
Bruno Fernandes

Bruno Fernandes belakangan ini mulai dikaitkan dengan Manchester United. Gelandang Sporting Lisbon itu menjalani musim yang luar biasa dan tidak mengherankan kalau dia sekarang dikaitkan dengan sejumlah klub besar.
Manchester United sangat membutuhkan seseorang yang bisa mendatangkan faktor X ke lini tengah dan itulah yang bisa dilakukan Fernandes. Musim ini saja, Fernandes sudah membuat 13 assist dalam 32 penampilan di liga.
Pemain Portugal itu juga mengoleksi 20 gol dan pasti bisa mencetak gol lebih banyak lagi, jika United membawanya ke klub. Fernandes tidak hanya akan menggantikan Herrera tetapi juga bisa memberikan kreativitas dan gol dari lini tengah MU.
Ruben Neves

Ruben Neves adalah salah satu nama yang harus dipertimbangkan Manchester United untuk menggantikan Ander Herrera. Sang pemain sudah tampil sangat bagus pada musim pertamanya di Premier League.
Neves merupakan salah satu gelandang yang bersinar di Premier League musim ini. Dia punya peran yang sangat penting sehingga Wolves bisa membuat kejutan.
Jika Manchester United ingin menggantikan Herrera dengan pemain yang sudah punya pengalaman di Premier League, maka Neves adalah orang yang tepat. Baru berusia 22 tahun, Neves bisa memperkuat MU selama bertahun-tahun.
Abdoulaye Doucoure

Pemain lainnya dengan pengalaman Premier League yang juga harus dipertimbangkan oleh Manchester United adalah Abdoulaye Doucoure. Gelandang Prancis itu merupakan salah satu pemain Watford yang cukup menonjol sejak datang ke klub.
Musim lalu, Doucoure tampil cukup impresif sehingga membuatnya dinobatkan sebagai pemain terbaik klub. Saat itu, dia berhasil mencetak 7 gol dan 3 assist di liga.
Doucoure masih tetap tampil mengesankan pada musim ini dengan mencetak 5 gol dan membuat 6 assist di liga. Dia tentu saja sudah siap untuk pindah ke klub dengan kaliber Manchester United.
Christopher Nkunku

Christopher Nkunku adalah pemain muda yang cukup berbakat. Namun, sang pemain bisa terdepak dari skuat PSG karena mereka sering menghamburkan banyak uang di bursa transfer.
Nkunku sejauh ini belum menjadi pemain reguler di PSG. Gelandang berusia 21 tahun itu hanya tampil dalam 21 pertandingan di Ligue 1 musim ini.
Manchester United bisa memberi jalan keluar kepada Nkunku dengan memboyongnya ke Old Trafford. Nkunku tidak akan datang dengan harga murah, tetapi dia pasti bisa berkembang menjadi pemain bintang di MU.
Nicolo Barella

Nicolo Barella merupakan salah satu pemain muda Italia yang tampil mengesankan pada musim ini. Manchester United harus ikut memonitor gelandang Cagliari tersebut.
Barella punya klausul pelepasan pada kontraknya senilai 50 juta euro. United harus bergerak cepat untuk merekrutnya karena Juventus dan Inter Milan juga berminat kepada sang pemain.
Pemain berusia 22 tahun itu sudah mencetak satu gol dan empat assist dari 33 penampilan di Serie A musim ini. Barella pasti bisa meningkatkan lini tengah MU jika memutuskan datang ke Old Trafford.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Fred Dinobatkan Sebagai Pemain Terburuk MU Musim 2018-19
Liga Inggris 14 Mei 2019, 22:30
-
Diincar Manchester United, Joao Cancelo Katakan Tidak
Liga Italia 14 Mei 2019, 21:40
-
MU Hidupkan Minat Untuk Ryan Sessegnon
Liga Inggris 14 Mei 2019, 21:20
-
Philippe Coutinho Enggan Beranjak dari Barcelona
Liga Spanyol 14 Mei 2019, 21:00
-
Kalidou Koulibaly Masih Jadi Prioritas Manchester United
Liga Inggris 14 Mei 2019, 20:40
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR