
Bola.net - Cristiano Ronaldo dianggap sebagai salah satu pemain terhebat sepanjang masa. Beragam prestasi telah diraih bintang asal Portugal tersebut.
Dalam sepanjang kariernya, Ronaldo punya koleksi lima Ballon d'Or. Dia juga berhasil mengangkat lima trofi Liga Champions.
Pemain Manchester United itu juga dikenal sebagai pencetak gol yang ulung. Dia sudah mengoleksi 800 gol lebih, gabungan di level klub dan timnas.
Ronaldo saat ini sudah berusia 36 tahun. Kendati demikian, mantan pemain Real Madrid tersebut masih terus mencetak gol untuk timnya.
Selama ini Ronaldo terkenal dengan keuletannya dalam berlatih. Hal itu sampai membuat rekan-rekannya merasa takjub.
Berikut ini lima pemain yang terpesona melihat metode latihan Cristiano Ronaldo.
Patrice Evra

Patrice Evra merupakan mantan kapten Manchester United. Dia pernah bermain bersama Cristiano Ronaldo di Old Trafford.
Usai latihan bersama tim, Ronaldo pernah mengajak Evra untuk makan siang bersama di rumahnya. Alih-alih menikmati hidangan lezat, apa yang dia dirasakan Evra justru jauh berbeda.
“Dia baru saja selesai dan dia bediri dan bermain dengan bola. Melakukan beberapa keterampilan dan dia berkata: ‘Ayo lakukan dua sentuhan.’ Kami mulai bermain dua sentuhan, setelah itu dia mengajak ke kolam untuk berenang,” kepada ITV.
“Jadi itu sebabnya, saya akan merekomendasikan kepada siapa pun ketika Cristiano mengundang Anda ke rumahnya, jangan pergi. Katakan saja tidak, karena orang ini adalah mesin. Dia tidak ingin berhenti latihan,” tambahnya.
Paul Scholes

Paul Scholes bermain bersama Cristiano Ronaldo di Manchester United. Dia pun menjadi saksi bagaimana kerasnya latihan yang dilakukan Ronaldo saat itu.
Scholes bercerita bahwa Ronaldo senantiasa berlatih dengan porsi lebih banyak ketimbang pemain lainnya. Itulah yang membedakan Ronaldo dengan pesepak bola Inggris lainnya.
"Cristiano melakukan hasil dari latihannya selama pertandingan. Dia juga memastikan bahwa dia adalah sosok pemain terkuat di Premier League dengan pergi ke gym seusai laga," ucap Scholes kepada Premier League Productions.
"Dia berada di sana sepanjang hari dan selalu melatih tendangan bebasnya. Untuk melatih kecepatannya, dia berlari menanjak dengan beban di pergelangan kakinya.
"Dia melakukan segala sesuatu yang tidak pernah dilakukan oleh para pemain Inggris lainnya. Bukan itu saja, dia berada di gym setelah itu, hanya melakukan segalanya untuk mempersiapkan dirinya."
Dimitar Berbatov

Dimitar Berbatov membela Manchester United selama empat musim. Namun, dia bermain bersama Cristiano Ronaldo selama satu musim sebelum sang pemain pindah ke Real Madrid.
Meski hanya berbagi ruang ganti selama setahun, Berbatov terpesona dengan profesionalitas Ronaldo. Pemain berjuluk CR7 itu selalu bekerja keras dalam latihan sehingga bisa menjadi yang terbaik.
"Berlatih bersamanya itu sama seperti perang sebab saya tak memikirkan apa pun selain mengunggulinya, termasuk permainan-permainan kecil yang kami mainkan," ujar Berbatov kepada Dario AS.
"Saat saya datang ke tempat latihan, dia sudah berada di gym. Usai latihan, dia selalu berusaha memperbaiki kekurangannya sebelum pergi berenang. Setelah itu, dia kembali lagi ke gym. Dia bertekad untuk menjadi yang terbaik," pungkasnya.
Blaise Matuidi

Pada tahun 2018, Cristiano Ronaldo memutuskan untuk mencari tantangan baru bersama Juventus. Di klub Italia tersebut, Ronaldo bertemu dengan Blaise Matuidi.
Matuidi juga dibuat heran ketika melihat pola latihan Ronaldo di Juventus Stadium. Dia menyebut Ronaldo sebagai sosok monster dalam sesi latihan.
"Saat latihan, dia seorang monster. Dia selalu datang pertama dan pulang paling akhir. Dia terus-terusan berlatih dengan sekuat tenaga. Saya belum pernah melihat hal semacam itu. Saya sekarang mengerti mengapa dia memenangkan Ballon d'Or," ujar Matuidi kepada Telefoot.
Arthur Melo

Arthur Melo merupakan salah satu pemain yang pernah bermain bersama Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo. Dia menjadi rekan setim Ronaldo di Juventus.
Arthur juga mengakui kehebatan pemain Portugal ini. Menurutnya, Ronaldo selalu memberikan segalanya pada saat latihan.
"Dia berlatih seperti binatang. Dia tak pernah tahu kapan waktunya untuk beristirahat. Selain itu, dia selalu berusaha untuk memberikan segalanya pada saat latihan," beber Melo kepada Desimpedidos.
"Dia selalu memberi tahu saya apa saja yang harus dimakan sehingga tak membiarkan apa pun yang terjadi secara kebetulan," tuturnya.
Sumber: Sportskeeda
Baca Juga:
- 6 Transfer yang Gagal Terjadi karena Dihalangi Istri, Termasuk Muller ke MU
- Bagaimana Nasibnya? 4 Pemain yang Gabung Chelsea Bareng N'Golo Kante
- 5 Klub yang Berpotensi Menjadi Tujuan Divock Origi Selanjutnya, Ada AC Milan
- 5 Calon Klub Baru Pierre-Emerick Aubameyang, Salah Satunya Barcelona
- 7 Pemain yang Pernah Memperkuat Inter Milan dan Liverpool, Termasuk Coutinho
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Masih Belum Hubungi Barcelona untuk Transfer De Jong
Liga Inggris 17 Desember 2021, 21:27
-
Bek Manchester United Ini Masuk Radar Barcelona
Liga Inggris 17 Desember 2021, 21:00
-
Ternyata Barcelona dan Juventus Belum Tawar Anthony Martial
Liga Inggris 17 Desember 2021, 20:40
-
Haaland Neko-neko, Manchester United Oleng ke Dusan Vlahovic
Liga Inggris 17 Desember 2021, 20:20
-
Cari Striker Baru, Barcelona Coba Bajak Mason Greenwood
Liga Spanyol 17 Desember 2021, 20:00
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR