Bola.net - Bola.net - Gelandang muda , Dele Alli sukses menyabet gelar bergengsi sebagai PFA Young Player of the Year tahun 2016. Ia mengalahkan kandidat lain yakni, Harry Kane, Roos Barkley, Romelu Lukaku, Jack Butland, dan Philippe Coutinho.
Namun, yang jadi pertanyaan besar adalah bagaimanakah performa Alli pada musim depan setelah memenangkan penghargaan tersebut. Apakah semakin bersinar atau justru meredup.
Mari kita simak kiprah 10 pemenang PFA Young Player of the Year saat menjalani musim berikutnya setelah menyabet penghargaan tersebut.
2006 - Wayne Rooney

Dan benar saja. Penyerang asal Inggris tersebut mampu mencetak 23 gol dan membantu Setan Merah dari runner up menjadi juara Premier League. Ini sekaligus merupakan gelar juara pertama untuk Rooney.
2007 - Cristiano Ronaldo

Ronaldo sanggup mencetak 42 gol di semua ajang kompetisi dan membantu Setan Merah menjuarai Liga Champions setelah mengalahkan Chelsea di Moscow. Atas prestasi tersebut, Ronaldo kemudian memenangkan Ballon d'Or dan FIFA World Player of the Year.
2008 - Cesc Fabregas

Namun, penampilan Fabregas di musim berikutnya ternyata menurun di mana hanya sanggup menciptakan 10 assist untuk rekan-rekannya di Premier League. Hal tersebut berdampak besar kepada performa The Gunners sehingga harus puas finis di peringkat empat.
2009 - Ashley Young

Young ternyata mampu mempertahankan performanya di musim berikutnya. Ia sukses mengantarkan Villa bertengger di posisi enam sama seperti musim lalu.
2010 - James Milner

Hal tersebut membuat Milner mendapatkan tawaran bergabung dengan Manchester City di musim berikutnya. Namun sayang, Milner belum memberikan dampak yang besar setelah pindah ke Etihad Stadium. Ia cuma mampu mencetak satu gol di Premier League.
2011 - Jack Wilshere

Namun, sayang cedera parah menimpa Wilshere pada musim berikutnya. Ia harus naik meja operasi dan baru pulih setelah absen selama setahun.
2012 - Kyle Walker

Walker ternyata gagal mempertahankan konsistensi performanya pada musim berikutnya. Meski tak sebagus musim sebelumnya, namun Walker masih bisa bermain dalam 50 pertandingan di semua ajang kompetisi.
2013 - Gareth Bale

Bale ternyata tak bisa mendapatkan penghargaan tersebut di musim berikutnya karena menjadi pemain termahal di dunia setelah ditransfer ke Real Madrid. Namun ia memenangkan Liga Champions dan Copa del Rey di musim pertamanya membela Los Blancos.
2014 - Eden Hazard

Pada musim berikutnya, Hazard memainkan peran penting dalam kesuksesan The Blues. Pemain Belgia itu mencetak 14 gol dan sembilan assist sehingga membantu Chelsea memenangkan gelar Premier League.
2015 - Harry Kane

Pada musim berikutnya banyak yang meragukan bahwa Kane bakal mengulangi performa cemerlangnya tersebut dan mendapat label one-season wonder. Namun Kane berhasil membungkam semua kritik dengan mencetak 27 gol sejauh ini dan membantu Tottenham menjadi penantang gelar Premier League.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal dan MU Ramaikan Perburuan Kalidou Koulibaly
Liga Inggris 27 April 2016, 23:20
-
Benfica Tolak Tawaran Baru MU pada Renato Sanches
Liga Inggris 27 April 2016, 23:03
-
Mourinho Jadikan Lewandowski Top Target untuk MU
Liga Inggris 27 April 2016, 22:45
-
Ozil Angkat Topi Keberhasilan Leicester
Liga Inggris 27 April 2016, 22:38
-
Arsenal Lemah Lawan Tim Semenjana
Liga Inggris 27 April 2016, 22:35
LATEST UPDATE
-
Prediksi Spanyol vs Turki 19 November 2025
Piala Dunia 18 November 2025, 06:45
-
Prediksi Brasil vs Tunisia 19 November 2025
Amerika Latin 18 November 2025, 06:30
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR