
Bola.net - Manchester United merupakan salah satu klub yang cukup sukses di dunia sepak bola. Mereka telah memenangkan banyak gelar bergengsi.
Klub berjuluk The Red Devils itu juga diperkuat banyak bintang sepak bola dunia. Nama-nama seperti Eric Cantona, David Beckham dan Ryan Giggs pernah berseragam Setan Merah.
Selain mendatangkan pemain bintang, MU juga sering melepas pemain terbaiknya. Ada banyak alasan yang membuat pemain harus meninggalkan Setan Merah.
Meski sudah hengkang, ada juga pemain yang akhirnya memutuskan untuk kembali ke MU. Itu seperti yang dilakukan Cristiano Ronaldo pada musim panas ini.
Selain Ronaldo, kira-kira siapa saja pemain yang kembali ke MU setelah meninggalkan Old Trafford? Simak informasinya di bawah ini.
Les Sealey
Les Sealey awalnya bermain di Manchester United sebagai pemain pinjaman selama semusim dari Luton Town. Setan Merah akhirnya mempermanenkan status sang kiper pada musim 1990/91.
Di akhir musim, Sealey hengkang dari MU setelah mencatatkan 31 penampilan. Sejak itu dia berkelana ke sejumlah klub.
Sealey sempat kembali ke Manchester United pada musim 1993/94. Namun, dia tak bermain di satu partai pun dan kemudian hengkang ke Blackpool.
Mark Hughes turns 50 today. Happy birthday, Sparky! Here he is celebrating another memorable milestone. #mufc pic.twitter.com/uMWWm3w1LW
— Manchester United (@ManUtd) November 1, 2013
Mark Hughes memperkuat tim utama Manchester United ketika berusia 20 tahun. Dia mampu mencetak 47 gol dari 121 penampilan pada semua kompetisi.
Hughes kemudian dijual ke Barcelona pada tahun 1986. Namun, kariernya di Camp Nou kurang sukses sehingga dirinya kemudian hengkang ke Bayern Munchen.
Hughes kemudian ditarik kembali ke Manchester United jelang musim 1988-1989 bergulir. Pada periode keduanya bersama Setan Merah, Hughes mencapai puncak kariernya.
Mark Bosnich
Join us straight after @NewcastleJetsFC v @wufcofficial for @WgtnPhoenixFC vs @MelbourneCity live from Win Stadium Wollongong....xmb pic.twitter.com/QTwn0DFsnA
— Mark Bosnich (@TheRealBozza) April 5, 2021
Mark Bosnich menjalani debut profesionalnya di Manchester United pada tahun 1990. Ia hanya memainkan tiga pertandingan sebelum dilepas ke Sydney United.
Bosnich kemudian bergabung dengan Aston Villa pada tahun 1992. Performa konsistennya bersama Villa membuat Setan Merah kembali merekrutnya pada 1999.
Bosnich berhasil memenangkan gelar Premier League pada musim pertamanya di Old Trafford. Namun, kedatangan Fabien Barthez membuat Bosnich tersingkir dari tim dan kemudian memilih hengkang ke Chelsea.
Paul Pogba

Paul Pogba merupakan pemain didikan akademi Manchester United. Namun, MU kemudian membiarkan Pogba pergi nyaris secara cuma-cuma ke Juventus pada 2012.
Keputusan Pogba meninggalkan Old Trafford ternyata tidak salah. Gelandang asal Prancis itu mampu bersinar selama empat musim bersama La Vecchia Signora.
Setan Merah kemudian membeli kembali Pogba pada tahun 2016. Pemain 27 tahun itu memecahkan rekor transfer dunia setelah ditebus sebesar 105 juta euro.
Tom Heaton

Tom Heaton merupakan kiper yang memperkuat tim akademi Manchester United pada 2002 hingga 2005. Dia kemudian tercatat sebagai kiper tim utama The Red Devils mulai dari 2005 hingga 2010.
Namun, selama lima tahun itu ia selalu dipinjamkan, mulai ke Swindon Town, Roya Antwerp, Cardiff City, Queens Park Rangers, Rochdale, dan Wycombe Wanderers. Heaton kemudian dilepas ke Cardiff City pada 2010.
Setelah berpindah-pindah klub, mulai dari Bristol City, Burnley, dan Aston Villa, kini Heaton kembali ke Manchester United pada musim panas ini. Dia diboyong MU dengan status bebas transfer.
Cristiano Ronaldo

Cristiano Ronaldo membuat keputusan sensasional pada musim panas ini. Dia meninggalkan Juventus dan kembali ke Manchester United.
Manchester United bukan klub asing buat Ronaldo. Bintang asal Portugal tersebut pernah memperkuat MU pada periode 2003-2009, sebelum hengkang ke Real Madrid.
Bersama Setan Merah, Ronaldo meraih kesuksesan besar. Dia memenangi tiga gelar Premier League, satu gelar Liga Champions, serta sejumlah trofi lainnya.
Sumber: berbagai sumber
Baca Juga:
- 5 Rekrutan MU Pada Musim Terakhir Ronaldo di Old Trafford, Bagaimana Nasibnya?
- 5 Pemain yang Paling Sering Main Bareng Ronaldo di Manchester United
- Termasuk Cristiano Ronaldo, Ini 6 Pemain Portugal di Manchester United
- 7 Pemain yang Direkrut Manchester United dari Serie A Sebelum Ronaldo, Gagal atau Sukses?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Raphael Varane Tidak Sabar Bereuni dengan Cristiano Ronaldo di Manchester United
Liga Inggris 30 Agustus 2021, 22:45
-
Tinggalkan MU, Daniel James Merapat ke Klub EPL Ini
Liga Inggris 30 Agustus 2021, 21:56
-
Penyerang Muda Manchester United ini Jadi Korban Kepulangan Cristiano Ronaldo
Liga Inggris 30 Agustus 2021, 21:40
-
Belajar dari Kasus Varane, Manchester United Kebut Visa Cristiano Ronaldo
Liga Inggris 30 Agustus 2021, 21:30
-
Pujian Setinggi Langit Mason Greenwood untuk Paul Pogba yang Ajaib!
Liga Inggris 30 Agustus 2021, 21:20
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Sassuolo vs Juventus - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 19:45
-
Daftar Pemain Voli Putra Surabaya Samator di Proliga 2026
Voli 6 Januari 2026, 19:31
-
IBL Indonesia 2026 Dimulai 10 Januari 2026, Total Gelar 137 Pertandingan
Basket 6 Januari 2026, 19:15
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:03
-
Menyala Bersama Kanada, John Herdman Dinilai Cocok Nahkodai Timnas Indonesia
Tim Nasional 6 Januari 2026, 18:07
-
Resmi! Chelsea Perkenalkan Liam Rosenior Sebagai Manajer Baru
Liga Inggris 6 Januari 2026, 17:42
-
Live Streaming Lecce vs Roma - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 17:00
-
AC Milan Cari Bek Baru, Nathan Ake Jadi Peluang atau Sekadar Mimpi?
Liga Italia 6 Januari 2026, 15:28
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR