Bola.net - - Arema FC membuka opsi merombak susunan tim pelatih mereka pada ajang Liga 1 musim 2018 ini. Klub berlogo singa mengepal ini berencana untuk menambah komposisi skuat tim pelatih mereka.
General Manager Arema FC, Ruddy Widodo, membeber sejumlah alasan di balik rencana tersebut. Salah satunya, sambung pria berusia 46 tahun itu, adalah rencana keikutsertaan pelatih kepala mereka, Joko Susilo, di kursus lisensi AFC Pro.
"Kendati jadwal kursus disesuaikan dengan agenda kompetisi, tapi ada beberapa program yang mengharuskan ia harus absen pada sejumlah pertandingan," ujar Ruddy, pada Bola.net.
"Belum lagi nanti ketika Piala Indonesia bergulir. Inilah yang kami antisipasi," sambungnya.
Joko Susilo sendiri mulai pertengahan April 2018 mendatang memang bakal mengikuti kursus kepelatihan Lisensi AFC Pro. Kursus ini akan dilaksanakan selama setahun ke depan, dan dibagi dalam beberapa tahap.
Sejauh ini, dari jadwal yang telah beredar, Joko Susilo, paling tidak ia harus absen pada tiga laga kompetisi Liga 1 musim 2018.
Pada 15-21 April, Joko Susilo harus menjalani tahap pertama kursus di Jakarta. Sementara, pada saat bersamaan, Arema harus menjalani laga pekan keempat dan kelima di Liga 1.
Pada 15 April, Arema dijadwalkan menjamu Persib Bandung. Sementara, pada 21 April, mereka akan bertamu ke kandang Madura United.
Kemudian, pelatih yang karib disapa Gethuk ini juga harus bertolak ke Madrid Spanyol, mulai 7-17 Desember 2018. Bersama peserta kursus lainnya, pelatih berusia 47 tahun tersebut dijadwalkan mengikuti club attachment di ibukota Spanyol ini.
Sementara, pada 7 Desember, Gethuk seharusnya mendampingi klubnya berlaga di pekan terakhir Liga 1. Dijadwalkan, mereka akan menjamu Sriwijaya FC di Stadion Kanjuruhan Malang.
Uniknya, Sriwijaya FC sendiri juga kemungkinan tak bakal didampingi pelatih kepalanya, Rahmad Darmawan, pada laga ini. Pasalnya, pelatih yang karib disapa RD tersebut juga dijadwalkan bakal mengikuti kursus yang sama dengan Gethuk.
Sementara itu, Ruddy menyebut ada alasan lain terkait rencana tambahan pelatih ini. Menurut pria asal Madiun ini, Arema mencari pelatih untuk memenuhi persyaratan klub profesional, seperti yang tercantum di regulasi.
"Kami juga perlu pelatih untuk bisa memenuhi persyaratan bahwa di tiap klub profesional memiliki seorang asisten pelatih kepala yang minimal memiliki Lisensi A AFC," tutur Ruddy.
"Nah, karena tahun lalu sudah lolos licensing klub profesional AFC, mau tidak mau, kami harus memenuhi kriteria ini," ia menandaskan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kabinet Kepelatihan Bakal Kian Gemuk, Manajemen Arema FC Tak Risau
Bola Indonesia 25 Maret 2018, 16:45
-
Ini Kriteria Pelatih Anyar Arema FC
Bola Indonesia 25 Maret 2018, 15:51
-
Eks Legiun Asing Arema Tertarik Latih Singo Edan
Bola Indonesia 25 Maret 2018, 15:10
-
Arema FC Buka Opsi Ambil Pelatih Asing
Bola Indonesia 25 Maret 2018, 14:14
-
Jamu Arema, Persija Targetkan Poin Penuh
Bola Indonesia 25 Maret 2018, 13:13
LATEST UPDATE
-
Prediksi Inter vs Napoli 12 Januari 2026
Liga Italia 11 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Barcelona vs Real Madrid 12 Januari 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 02:00
-
Man of the Match Man City vs Exeter City: Antoine Semenyo
Liga Inggris 11 Januari 2026, 01:49
-
Head-to-Head Barcelona vs Real Madrid Jelang Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 00:10
-
Joan Garcia Siap Jalani Debut El Clasico Sebagai Kiper Terbaik Eropa
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:57
-
Prediksi Bayern vs Wolfsburg 11 Januari 2026
Bundesliga 10 Januari 2026, 23:56
-
Prediksi Man United vs Brighton 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:51
-
Rodrygo Goes Dipastikan Fit, Siap Guncang El Clasico Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:48
-
Prediksi Fiorentina vs Milan 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 23:47
-
Prediksi Portsmouth vs Arsenal 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:41
-
Hansi Flick Pastikan Lamine Yamal Siap Hadapi El Clasico
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:33
-
5 Pertanyaan yang Harus Dijawab Ole Gunnar Solskjaer dalam Wawancara Manajer Man Utd
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:00
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR