
Bola.net - - Arema FC memastikan diri tak akan berpindah kandang, ke Stadion Gajayana Kota Malang, selama Bulan Ramadan, pada kompetisi Liga 1 musim 2019. Klub berlogo singa mengepal ini menegaskan akan tetap bertahan di kandang utama mereka, Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang.
"Kami pastikan tidak ada rencana untuk menggunakan Stadion Gajayana sebagai kandang selama Bulan Ramadan ini," ucap General Manager Arema, Ruddy Widodo.
"Biayanya sangat besar jika harus berpindah-pindah kandang," sambungnya.
Sebelumnya, sempat muncul pertanyaan apakah pada musim kompetisi 2019 ini Arema akan hijrah ke Stadion Gajayana. Pasalnya, selama beberapa musim belakangan, Arema selalu berpindah ke Gajayana selama Bulan Ramadan.
Pada musim ini, ada dua pertandingan kandang Arema yang akan dihelat pada Ramadan. Pertama, mereka akan menjamu Persib Bandung pada Kamis (16/05). Kemudian, dua pekan berselang, Kamis (30/05) giliran PSM Makassar yang akan menjadi tamu mereka.
Apa lagi alasan Arema untuk tak berencana pindah kandang selama Bulan Ramadan? Simak di bawah ini.
Hanya Dua Pertandingan
Menurut Ruddy, besarnya biaya yang harus dikeluarkan untuk berpindah kandang ini tak sebanding dengan jumlah pertandingan kandang yang harus mereka jalani selama Bulan Ramadan. Terlebih lagi, satu di antara dua pertandingan ini adalah laga bigmatch, kontra Persib Bandung.
"Bahkan, kalau kita jujur, pertandingan kontra PSM pun sejatinya adalah laga bigmatch juga," kata Ruddy.
"Karenanya, kita pastikan belum ada rencana untuk menggelar pertandingan kandang di Stadion Gajayana," ia menandaskan.
Saksikan Juga Video Ini
Berita video highlight final Piala Presiden leg 2 antara Arema Fc melawan Persebaya Surabaya yang berakhir dengan skor 2-0 dipersembahkan oleh Pond's Men.
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hamka Hamzah Yakin Comvalius Bisa Cepat Beradaptasi di Arema
Bola Indonesia 24 April 2019, 19:11
-
Kapten Arema FC Bungah dengan Bergabungnya Comvalius
Bola Indonesia 24 April 2019, 18:30
-
Ini Alasan Arema FC Pilih Sylvano Comvalius
Bola Indonesia 24 April 2019, 15:22
-
Milo Seslija: Selamat Datang di Arema, Comvalius
Bola Indonesia 24 April 2019, 14:47
LATEST UPDATE
-
Ini Alasan Liam Rosenior Tak Pimpin Chelsea Saat Lawan Fulham
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:29
-
Tiga Pemain Muda Persija Siap Asah Jam Terbang di Klub Baru
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 11:09
-
Barcelona Ukir Sejarah di Piala Super Spanyol usai Bantai Athletic Club 5-0
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 11:06
-
Debut Darren Fletcher di Man Utd: Sepak Bola Menyerang Sudah Terlihat
Liga Inggris 8 Januari 2026, 10:24
-
Pemain Terbaik dan Terburuk dari Laga Parma vs Inter di Ennio Tardini
Liga Italia 8 Januari 2026, 10:11
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 8 Januari 2026
Voli 8 Januari 2026, 09:31
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR