Bola.net - - Seluruh pertandingan pekan ke-11 Gojek Liga 1 bersama Bukalapak telah usai dimainkan. Hasilnya, terjadi pergeseran posisi di klasemen usai Barito Putera meraih kemenangan atas Persija Jakarta.
Barito Putera menjamu Persija di Stadion 17 Mei, Rabu (30/5) malam. Laskar Antasari menang dengan skor 2-1 lewat gol Dandi Maulana dan Paolo Sitanggang. Persija mendapat hiburan dari gol Marko Simic di menit akhir.
Sementara, Persipura Jayapura di pekan ke-11 hanya bisa meraih hasil imbang 1-1 di markas Persebaya Surabaya. Mutiara Hitam sebenarnya mampu unggul lebih dulu dari gol Hilton Moreira. Tapi, Fandri Imbiri menyamakan skor.
Hasil paling gemilang di pekan ke-11 diraih oleh PIS Semarang dan Persela Lamongan. Kedua tim mampu mencetak empat gol ke gawang lawannya. PSIS menang dengan skor 4-0 atas Mitra Kukar dan Persela menang 4-1 dari PS Tira.
Berikut hasil lengkap Liga 1 pekan ke-11:

Lanjut ke Klasemen

Lanjut ke Klasemen
Hanya mendapat tambahan satu poin membuat posisi Persipura di puncak klasemen harus tergusur. Barito Putera kini berada di puncak klasemen dengan koleksi 20 poin. Samsul Arif dan kolega unggul head to head atas PSM Makassar yang ada di posisi kedua.
Persela menjadi kejutan dengan menyodok ke posisi empat klasemen. Laskar Joko Tingkir mengumpulkan 17 poin dari 11 laga yang sudah dimainkan.
Sementara itu, PSIS lepas dari status juru kunci klasemen. Mahesa Jenar menyerahkan posisi tersebut pada Arema FC yang di pekan ke-11 ini menelan kekalahan atas PSMS Medan dengan skor 2-0 di Stadion Teladan.
Berikut klasemen Liga 1 selengkapnya:
Klasemen sementara Go-Jek Liga 1 hingga pekan 11.
— Go-Jek Liga 1 (@Liga1Match) May 30, 2018
Klasemen selengkapnya: https://t.co/Cj3bPAM0bp#GoJekLiga1#Liga1KitaSatu pic.twitter.com/3HuizIni4C
[initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
PSIS Bidik Kemenangan di Kandang Arema
Bola Indonesia 31 Mei 2018, 18:55
-
Tanpa Bruno Silva Hadapi Arema, Pelatih PSIS Semarang Tak Risau
Bola Indonesia 31 Mei 2018, 14:46
-
Jamu PSIS, Arema Belum Pasti Full Team
Bola Indonesia 31 Mei 2018, 13:59
-
Kemenangan PSIS atas Mitra Kukar Mengejutkan Arema FC
Bola Indonesia 31 Mei 2018, 11:57
-
Bukan Cetak Gol, Ini Dia Harapan Penyerang Arema Kala Jamu PSIS
Bola Indonesia 31 Mei 2018, 10:50
LATEST UPDATE
-
Daftar Pelatih yang Sudah Dipecat pada Musim 2025/2026
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:15
-
Terungkap, Ini Ketegangan di Balik Layar Sebelum Man Utd Pecat Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:01
-
Usai Pecat Ruben Amorim, MU Tidak Buru-buru Cari Manajer Baru?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:55
-
Rekam Jejak Ruben Amorim Dipecat Man United: Hanya 24 Kemenangan dari 63 Laga
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:45
-
Pernyataan Lengkap Manchester United Soal Pemecatan Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:39
-
Ruben Amorim Dipecat, Siapa Pelatih Man United Sekarang?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:33
-
Perubahan Gaya Main Liverpool di Era Arne Slot Jadi Bumerang di Anfield
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:27
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Electric PLN Mobile di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 17:14
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR