
Bola.net - Asisten Pelatih Arema FC, Kuncoro, membeber rencana timnya soal posisi dan peran bermain bagi Takafumi Akahoshi, kandidat pemain anyar mereka. Menurut Kuncoro, Akahoshi bakal diperankan sebagai penyeimbang lini tengah tim berlogo singa mengepal tersebut.
"Kami akan tempatkan ia di depan Hendro Siswanto dan di belakang Makan Konate," kata Kuncoro
"Hendro kuat dalam bertahan, sedangkan Konate bagus membantu serangan dari lini kedua. Karenanya, Akahoshi ini memiliki tugas untuk menyerang dan bertahan. Ia pun bertugas mengalirkan bola dari pertahanan ke lini serang," sambungnya.
Sebelumnya, sempat muncul pertanyaan ihwal posisi yang akan ditempati Aka -sapaan karib Akahoshi- di Arema. Pasalnya, di Arema sudah ada sosok Hendro Siswanto, yang biasa beroperasi sebagai gelandang bertahan.
Sementara itu, Aka sendiri telah menjalani tes medis sebelum resmi menandatangani kontrak dengan Arema. Kemungkinan besar, ia akan menandatangani kontrak dan diperkenalkan secara resmi pada Selasa (27/08).
Bagaimana kelebihan Aka di mata Kuncoro? Simak di bawah ini.
Bermain Ngeyel dan Visi Ciamik
Menurut Kuncoro, ia belum melihat secara langsung gaya bermain Aka. Namun, pelatih berusia 46 tahun ini menilai pemain tersebut memiliki sejumlah kelebihan.
"Yang pasti, ia punya power dalam permainannya," papar Kuncoro.
"Selain itu, ia punya banyak kelebihan lain, termasuk punya sepakan dan umpan jarak jauh yang bagus. Visi bermainnya juga bagus," ia menambahkan.
Belum Pastikan Bisa Lawan PSIS
Sementara itu, Kuncoro mengaku belum tahu soal kemungkinan Aka bisa diturunkan pada laga kontra PSIS Semarang, akhir Agustus mendatang. Menurut legenda Arema ini, hal tersebut tergantung dari sejauh mana proses admninistrasi Aka rampung.
"Jika memang sudah rampung, tentu kami akan memainkannya," kata Kuncoro.
"Namun, jika belum, kami akan tunggu sampai selesai. Insyaallah awal putaran kedua sudah bisa," ia menandaskan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pertama Kali Jalani Latihan di Arema, Ini Kesan Takafumi Akahoshi
Bola Indonesia 27 Agustus 2019, 21:49
-
Peluang Debut Akahoshi Tergantung Proses ITC dan KITAS
Bola Indonesia 27 Agustus 2019, 19:14
-
Pelatih Arema Sebut Akahoshi Tambah Kekuatan Timnya
Bola Indonesia 27 Agustus 2019, 18:07
-
Resmi Gabung Arema, Ini Target Takafumi Akahoshi
Bola Indonesia 27 Agustus 2019, 16:03
-
Gelandang Asing Arema Terpikat Rawon
Bolatainment 27 Agustus 2019, 12:56
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55

















KOMENTAR