
Bola.net - - Puluhan ribu Bobotoh memeriahkan laga pembuka Grup A Piala Presiden 2019 antara Persib Bandung vs Tira Persikabo, Sabtu (2/3) sore WIB. Pertandingan di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung tersebut dimenangkan Tira Persikabo dengan skor tipis 2-1.
Beragam yel-yel dan spanduk bernada dukungan kepada Persib terus menggema. Suasana itu membuat eks pemain Persib, Nova Arianto merinding dan teringat masa-masa membela Maung Bandung.
"Antusiasnya masih sama, tidak jauh berbeda. Cuma yang beda sekarang saya lihat bobotoh lebih kreatif dan banyak koreo yang bagus-bagus. Itu bedanya," ujar Nova kepada Bola.com.
Melihat suasana Stadion Jalak Harupat, Nova mengingat banyak kenangan. "Yang belum pernah saya rasakan saat di Persib itu Stadion GBLA," cetus Nova tersenyum.
Bagi Vava sapaan akrab Nova, Persib selalu dikenang. Apalagi masih ada rekannya, Hariono, yang saat ini menjadi kapten.
"Ya, banyak kenangan di Persib. Apalagi masih ada Hariono dan sekarang pelatihnya Miljan Radovic. Saya dan Hariono tiga tahun di Persib, kalau dengan Radovic hanya satu tahun. Waktu itu pelatihnya Jaya Hartono kemudian Daniel Rukito," kata Nova.
Sumber: Bola.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Highlights Piala Presiden 2019: Persib Bandung 1-2 Tira Persikabo
Bola Indonesia 2 Maret 2019, 20:50
-
Persib vs Tira Persikabo: Bukti Dominasi Tanpa Taji Tak Berarti
Bola Indonesia 2 Maret 2019, 20:40
LATEST UPDATE
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55



















KOMENTAR