Menurut Asisten Manajer Mitra Kukar, Noor Alam, mereka akan mulai berpindah dari Hotel Santika Malang ke Hotel Kusuma Agro di Batu, Senin (18/01) siang ini. Sebelumnya, tim sempat melakukan recovery di kolam renang Hotel Santika Malang.
Noor Alam menyebut ada beberapa alasan di balik keputusan tim menggelar pemusatan latihan di Batu. Salah satunya adalah suasana Batu yang cocok untuk menggelar pemusatan latihan.
"Kondisi di sana kan cocok. Lebih lagi letaknya nggak jauh dari sini. Jadi nggak terlalu capek," ujar Noor Alam pada Bola.net.
"Kita juga bisa fokus persiapkan tim untuk tampil di final nanti," sambungnya.
Sebelumnya, Mitra Kukar sukses melaju ke partai puncak Piala Jenderal Sudirman. Pada leg kedua, yang dihelat di Stadion Kanjuruhan Malang, Minggu (17/01), mereka menang 3-2 dari Arema Cronus pada adu penalti. Adu penalti ini dilakukan menyusul hasil agregat 3-3 pada waktu normal.
Dengan kemenangan ini, Mitra Kukar melaju ke Final Piala Jenderal Sudirman. Mereka bakal bertemu Semen Padang pada laga yang bakal dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta, Minggu (24/01) ini.
Bagi kedua tim, pertemuan mereka ini adalah yang ketiga kalinya. Sebelumnya, Kabau Sirah dan Naga Mekes bertemu di fase grup dan Delapan Besar Piala Jenderal Sudirman. Dalam dua pertemuan tersebut, Mitra Kukar sekali menang dan sekali kalah dari Semen Padang. (den/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ihwal Tekanan Aremania, Ini Kata Kapten Mitra Kukar
Bola Indonesia 18 Januari 2016, 19:23 -
Kembali Gagal ke Final, Joko Susilo Siap Terima Risiko
Bola Indonesia 18 Januari 2016, 18:03 -
Lima Fakta Unik di Semifinal Piala Jenderal Sudirman
Editorial 18 Januari 2016, 17:28 -
Patrick dos Santos dan Rizky Pellu Jalani Terapi di Jakarta
Bola Indonesia 18 Januari 2016, 15:26 -
Ini Rahasia Teknis di Balik Kesuksesan Mitra Kukar Singkirkan Arema
Bola Indonesia 18 Januari 2016, 13:41
LATEST UPDATE
-
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03 -
Jadwal Serie A Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:36 -
Incaran Harbolnas 10.10: Kenali Ciri Khas 6 Merek Batik Pria Premium Ini
News 3 Oktober 2025, 16:33 -
Jadwal La Liga Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:16
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR