Kalah dari Persela dengan skor 0-3, lalu imbang 1-1 melawan Persiram Raja Ampat membuat Persebaya kehilangan lima angka secara cuma-cuma. Bak jatuh tertimpa tangga, Persebaya harus menerima hukuman pengurangan tiga poin dari komisi disiplin (Komdis) FIFA.
Alhasil, Persebaya tertahan di peringkat delapan klasemen sementara Indonesia Super League (ISL) 2014 dengan raihan empat poin. Seharusnya Persebaya mengumpulkan tujuh poin (hasil dari dua kemenangan dan satu seri), namun oleh Komdis FIFA poin Persebaya dikurangi tiga karena tunggakan gaji pemain di musim sebelumnya.
"Hukuman dari FIFA itu harus membuat pemain lebih semangat lagi dalam pertandingan agar bisa mengatrol posisi di klasemen. Sekarang kami benar-benar masuk dalam pertandingan yang kami harapkan untuk menang," tandas Amran Said Ali, asisten manajer Persebaya.
Melihat catatan statistik, Persebaya memang diuntungkan dan diyakini bisa mengalahkan Persiba Bantul dengan mudah. Sebab, dari tiga pertandingan di ISL 2014, anak asuh Sajuri Syahid belum pernah menang. Laskar Sultan Agung baru mendapat satu hasil imbang dan dua kekalahan beruntun. Terakhir, Persiba dilibas PSM Makassar empat gol tanpa balas.
Saat bersua Persiba di ajang Inter Island Cup (IIC) 2014 di Kediri, Januari lalu, Persebaya menang 2-0. Kapten Greg Nwokolo memborong dua gol pada menit ke-29 dan 70. Yang harus dicatat, pada pertandingan itu, Persiba bermain cukup baik dan berulang kali merepotkan pertahanan Persebaya. Sayang saat itu mereka belum memiliki penyerang bagus.
Saat ini, Persiba memiliki dua pemain asing, yakni Emile Mbamba dan Ngon A Djam. Persiba juga punya penyerang lokal Ugik Sugianto, Jejen Zainal Abidin dan M Isnaini. Namun, dari tiga laga, baru Jejen yang sudah menyumbangkan satu gol untuk Sultan Agung.
"Kemenangan menjadi wajib saat menjamu Persiba Bantul nanti. Tidak ada alasan lagi untuk mendapatkan hasil seri lagi atau kalah. Jangan sampai kita malah dipermalukan tamu yang baru saja babak belur," tutup Amran. (faw/gia)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Suharno: Arema Lebih Baik Dari Barito
Bola Indonesia 21 Februari 2014, 23:28
-
Barito Pertanyakan Kartu Merah Abanda Herman
Bola Indonesia 21 Februari 2014, 23:21
-
Kembali Kalah, Barito Putera Tak Risau
Bola Indonesia 21 Februari 2014, 23:19
-
PT LI Serahkan Jadwal Ulang Persib vs Persija ke Komdis PSSI
Bola Indonesia 21 Februari 2014, 23:13
-
Hampir Cekik Bayu Gatra, Andri Ibo Minta Maaf
Bola Indonesia 21 Februari 2014, 22:30
LATEST UPDATE
-
Burnley vs Man Utd: Misteri Menit 61, Mengapa Bruno Fernandes Ditarik Keluar?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 07:44
-
Man of the Match Parma vs Inter: Federico Dimarco
Liga Italia 8 Januari 2026, 07:30
-
Man of the Match Man City vs Brighton: Erling Haaland
Liga Inggris 8 Januari 2026, 07:16
-
Man of the Match Barcelona vs Athletic Club: Raphinha
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 07:04
-
Hasil Parma vs Inter: Chivu Taklukkan Mantan Klub, Nerazzurri Melesat di Puncak
Liga Italia 8 Januari 2026, 06:32
-
Man of the Match Burnley vs Manchester United: Benjamin Sesko
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:12
-
Hasil Man City vs Brighton: Gol Bersejarah Haaland Terasa Hambar
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:08
-
Man of the Match Fulham vs Chelsea: Harry Wilson
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:01
-
Hasil Barcelona vs Athletic Club: Pesta Gol, Blaugrana ke Final
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 05:38
-
Hasil Burnley vs Man United: Dua Gol Benjamin Sesko Warnai Debut Darren Fletcher
Liga Inggris 8 Januari 2026, 05:31
-
Hasil Napoli vs Lecce: Partenopei Selamat dari Kekalahan Setelah Tertinggal 0-2
Liga Italia 8 Januari 2026, 03:37
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR