Bola.net - Teka-teki ihwal sosok penyerang anyar Arema FC akhirnya terjawab. Klub berlogo singa mengepal tersebut dipastikan mendatangkan Abel Camara.
Pemain asal Guinea Bissau tersebut hadir dalam sesi latihan Arema FC do Stadion Gajayana Malang, Jumat (01/07) pagi. Tak hanya hadir dan menonton, Camara juga langsung bergabung dengan skuad besutan Eduardo Almeida ini.
Camara mengikuti seluruh sesi latihan timnya. Pemain 32 tahun tersebut sama sekali tak tampak keteteran melahap porsi latihan.
Tak hanya sesi pemanasan, Camara pun mengikuti sesi game. Sesi game tersebut merupakan ajang pematangan taktik jelang babak Perempat Final Piala Presiden 2022, kontra Barito Putera.
Camara sendiri telah tiba di Malang pada Rabu (29/06). Ia pun telah mengikuti tes medis yang diawasi dokter tim Arema FC, dr. Nanang Tri Wahyudi Sp.KO.
Camara didatangkan mengisi satu slot tersisa pemain asing Arema FC. Sebelumnya, klub tersebut sudah memperpanjang kontrak Adilson Maringa, Sergio Silva, dan Renshi Yamaguchi.
Dengan kedatangan Camara, Arema FC sudah memiliki 30 orang pemain. Bisa jadi Camara merupakan kepingan puzzle terakhir klub tersebut pada bursa transfer awal musim ini.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Diplot Main Kontra Barito

Tak perlu waktu lama bagi Camara untuk menunjukkan kebolehannya. Terbuka kemungkinan baginya untuk bermain pada laga kontra Barito akhir pekan ini.
"Harapannya, tentu proses adaptasi bisa dilakukan dengan cepat," ungkap Presiden Arema FC, Gilang Widya Pramana.
"Jika memungkinkan, ia bisa main pada Delapan Besar Piala Presiden 2022 mendatang," ia menandaskan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Prediksi Piala Presiden 2022: Persib Bandung vs PSS Sleman 1 Juli 2022
- Kesaksian Pemainnya: Shin Tae-yong dan Thomas Doll Sama-sama Keras dalam Latihan
- Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs PSS Sleman di Indosiar Hari Ini, Jumat 1 Juli 2022
- Jadwal Lengkap Perempat Final Piala Presiden 2022
- Arema FC Antusias Ihwal Digulirkannya Lagi Piala Indonesia
- Dominasi PSIS Semarang dalam Best XI Grup A Piala Presiden 2022
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arema FC Ingin Rekrut Pemain Anyar Setelah Abel Camara, tapi...
Bola Indonesia 1 Juli 2022, 22:08
-
Arema FC Resmi Perkenalkan Abel Camara Sebagai Pemain Anyar Mereka
Bola Indonesia 1 Juli 2022, 19:15
-
Arema FC Enggan Pandang Sebelah Mata Barito Putera
Bola Indonesia 1 Juli 2022, 16:52
-
Pelatih Barito Putera Puji Kualitas Skuad Arema FC
Bola Indonesia 1 Juli 2022, 12:31
LATEST UPDATE
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR