Internazionale berhasil unggul di babak pertama melalui gol yang dicetak oleh Samuele Longo pada menit 37. Gol tersebut berawal dari kesalahan Oktavio Dutra yang salah mengantisipasi umpan lambung ke jantung pertahanan dan berhasil dimaksimalkan Longo.
Pada babak kedua, Inter Milan melakukan beberapa pergantian pemain. Maicon dan Coutinho diharapkan mampu meningkatkan tempo permainan Inter Milan yang lebih banyak menunggu pada babak pertama.
Baru beberapa menit pertandingan babak kedua berjalan, Coutinho sudah mengancam gawang Indonesia dan memaksa Ajisaka melakukan penyelamatan gemilang.
Inter Milan akhirnya berhasil menggandakan kedudukan melalui Giampaolo Pazzini. Gol tersebut berawal dari bola muntah hasil tepisan Ajisaka yang jatuh kembali ke kaki Pazzini dan dengan mudah menceploskan bola ke gawang Ajisaka.
Indonesian Selection tidak tinggal diam. Sebuah upaya dari Andik Vermansyah yang melakukan akselerasi dari lini tengah masih gagal membuahkan hasil. Begitu pula tendangan Andik dari dalam kotak penalti pada menit 61 juga masih menyamping di samping gawang Inter Milan.
Berbagai upaya Indonesian Selection memperkecil kedudukan belum membuahkan hasil. Justru Inter Milan kembali unggul melalui sontekan Luca Tremolada pada menit 70 hasil umpan dari Esteban Cambiasso.
Inter Milan hampir saja kembali membobol gawang Ajisaka andai tendangan keras Maicon dari luar kotak penalti tidak membentur mistar gawang.
Indonesia terus mencoba memberikan tekanan di sisa pertandingan. Namun skor 3-0 tersebut tetap bertahan dan menutup pertandingan pertama Inter Milan dalam tur ke Indonesia kali ini.
Susunan Pemain
Indonesian Selection : Aji Saka, David Pagbe, Otavio Dutra (c), GM Siregar, Syaiful Indra, Diego Michiels, Kurniawan, Andik Vermansyah, Mario Karlovic, Kwon Jun. Eduard Wilson Junior.
Inter Milan : Raffaele Di Gennaro, Ivan Cordoba, Javier Janetti (c), Paolo Hernan Dellafiore, Cristiano Biraghi, Angelo Palombo, Andrea Poli, Lorenzo Crisetig, Samuele Longo, Giovanni Terrani (bola/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Highlights: Indonesian Selection vs Inter Milan
Open Play 24 Mei 2012, 23:36 -
Aji: Indonesia Mampu Beri Perlawanan
Bola Indonesia 24 Mei 2012, 23:20
-
Liga Italia 24 Mei 2012, 23:00

-
Strama: Saya Kagum Dengan Pemain Nomor 10
Bola Indonesia 24 Mei 2012, 22:55
-
Longo: Sebuah Kehormatan Cetak Gol di GBK
Bola Indonesia 24 Mei 2012, 22:29
LATEST UPDATE
-
Prediksi Brentford vs Sunderland 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:37
-
Manchester United Diprediksi Gagal Menang di Kandang Burnley
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:33
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
-
Pelatih Top Liga Prancis Ini Masuk Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:53
-
Prediksi Crystal Palace vs Aston Villa 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:43
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR