
Bola.net - Pelatih Persebaya Surabaya, Djadjang Nurdjaman mengungkap alasan tertarik mendatangkan striker asal Portugal, Amido Balde. Salah satunya karena yang bersangkutan memiliki rekam jejak yang bagus.
Bahkan menurut Djanur, penyerang 27 tahun tersebut pernah satu klub dengan bek Liverpool, Virgil Van Dijk. Amido Balde juga memiliki postur tubuh yang proporsional untuk ukuran striker.
"Dari rekam jejaknya, dia sudah pernah main bareng dengan stopernya Liverpool, Vin Dijk," ungkap Djanur usai latihan di Lapangan Jenggolo, Sidoarjo, Jumat (01/02) pagi.
"Secara tubuh juga sangat atletis, dia 193 tingginya, proporsional badannya, mudah-mudahan kemampuannya sesuai dengan harapan kita," imbuh Djanur.
Sementara menurut penelusuran Bola.net di laman soccerway, Amido Balde dan Virgil Van Dijk sama-sama pernah membela klub Liga Skotlandia, Glasgow Celtic pada musim 2013/2014.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Jalani Tes Kesehatan
Lebih lanjut menurut Djanur, Amido Balde sudah berada di Surabaya untuk selanjutnya menjalani tahapan-tahapan dalam proses rekrutmen pemain. Seperti tes fisik dan tes kesehatan.
"Setelah lengkap nanti bisa ditarik kesimpulan, layak atau tidak seorang pemain masuk di sebuah klub," Djanur menambahkan.
Djanur juga memastikan bahwa pemain yang tercatat sebagai penggawa Timnas Giunea - Bissau tersebut tidak akan melalui proses seleksi. Karena ia sudah percaya dengan kualitasnya.
"Saya percaya dengan pandangan saya, termasuk sharing teman-teman sesama pelatih," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Akhirnya, Markovic Resmi Tinggalkan Liverpool dan Perkuat Fulham
Liga Inggris 1 Februari 2019, 19:12
-
Amido Balde Ungkap Kebersamaannya dengan Bek Liverpool Virgil Van Dijk
Bola Indonesia 1 Februari 2019, 17:51
-
Performa Menurun, Liverpool Dituntut Kembali Fokus
Liga Inggris 1 Februari 2019, 17:20
-
Klopp Disarankan Beli Wilfried Zaha
Liga Inggris 1 Februari 2019, 12:00
LATEST UPDATE
-
12 Nama Dipastikan Absen di Laga Panas Leeds United vs Manchester United
Liga Inggris 4 Januari 2026, 12:20
-
Link Nonton Streaming Bali United vs Arema FC - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:10
-
Link Nonton Streaming Malut United vs PSBS Biak - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:00
-
Live Streaming Lazio vs Napoli - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 4 Januari 2026, 11:30
-
Dominic Calvert-Lewin dan Joshua Zirkzee, Siapa Paling Tajam di Leeds vs MU?
Liga Inggris 4 Januari 2026, 11:01
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43




















KOMENTAR