Manajer tim Persisam Putra Samarinda Agus Coeng Setiawan di Samarinda, Rabu, mengatakan dua pemain yakni Bayu Gatra dan Sumardi terkena akumulasi kartu kuning, sedangkan M Roby mengalami cedera engkel.
"Ketiga pemain itu sudah pasti tidak bisa masuk line-up, dan ini menjadi problem bagi kami menghadapi tim sekelas Arema," ucap Agus Coeng seperti dilansir Antara.
Menurut Coeng, Osas Saha juga dalam kondisi belum fit seratus persen. Namun demikian peluangnya masih fifty-fifty untuk bisa turun pada pertandingan, Kamis (01/8) besok.
"Osas mengalami cedera otot, karena tertarik, sejauh ini dia masih menjalani terapi, dan tetap menjadi pantauan pelatih apakah bisa diturunkan atau tidak," tutur Agus Coeng.
Meski masih ada pemain lain yang disiapkan oleh pelatih untuk menggantikan peran pemain inti yang absen, diakui Coeng kekuatan tim Persisam tentunya tidak sesolid sebelumnya. Terlebih jika lawan yang bakal dihadapi punya kualitas dan mental tanding yang bagus bermain di luar kandang.
"Target karena bermain di kandang sudah pasti kami mengincar hasil kemenangan, dan tentunya ini menjadi pekerjaan yang berat bagi anak-anak, apalagi bakal bermain malam hari usai berbuka puasa," urai Agus Coeng.
Untungnya lanjut Coeng, motivasi para pemainnya tengah bangkit, paska kekalahan di kandang ketika menghadapi Persegres Gresik.
"Saya harapkan motivasi anak-anak tidak terlalu berlebihan, agar bisa menjaga ritme pertandingan dan yang paling penting taktik dan strategi harus bisa berjalan dengan baik," terang Agus Coeng.
Kemungkinan untuk menggantikan peran Bayu, pelatih Sartono Anwar akan memilih M Ridhuan mantan pemain Arema yang dipinjamkan ke Persisam pada putaran kedua.
"Ini saatnya bagi Ridhuan untuk menunjukan kualitasnya, setelah lama dia diistirahatkan di klubnya Arema Crounos,"tegas Agus Coeng. (ant/mac)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persipura Bidik Rekor di Indonesia
Bola Indonesia 1 Agustus 2013, 21:00
-
Widodo Yakin Dapat Imbangi Mitra Kukar
Bola Indonesia 1 Agustus 2013, 20:17
-
Akui Kelelahan, Jacksen Tiago Ingin Amankan Sisa Laga ISL
Bola Indonesia 1 Agustus 2013, 20:05
-
Arema Jalin Kerjasama Dengan Indosat
Bola Indonesia 1 Agustus 2013, 19:50
-
Mantan Kapten Persipura Meninggal Dunia
Bola Indonesia 1 Agustus 2013, 13:48
LATEST UPDATE
-
Ruben Amorim Peringatkan MU untuk Waspadai Everton: Mereka Tim yang Berbahaya!
Liga Inggris 23 November 2025, 15:42
-
Sudah Latihan, Kobbie Mainoo Siap Turun di Laga Manchester United vs Everton?
Liga Inggris 23 November 2025, 15:29
-
Manchester United Putuskan Berpisah dengan Casemiro di 2026?
Liga Inggris 23 November 2025, 15:19
-
Manchester United vs Everton, Lisandro Martinez Bakal Comeback?
Liga Inggris 23 November 2025, 15:10
-
Waduh, Matheus Cunha Alami Cedera di Latihan MU, Bakal Absen Lawan Everton?
Liga Inggris 23 November 2025, 14:59
-
Nonton Live Streaming Elche vs Real Madrid di Vidio - La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 23 November 2025, 13:51
-
Nonton Live Streaming Inter Milan vs AC Milan di Vidio - Serie A 2025/2026
Liga Italia 23 November 2025, 13:40
-
Nonton Live Streaming Arsenal vs Tottenham di Vidio - Premier League 2025/2026
Liga Inggris 23 November 2025, 13:31
-
Jadwal Premier League di SCTV Hari Ini Minggu 23 November 2025
Liga Inggris 23 November 2025, 13:21
-
Jadwal BRI Super League di Indosiar Hari Ini, Minggu 23 November 2025
Bola Indonesia 23 November 2025, 13:09
-
Daftar Pembalap JuniorGP 2025: Veda Ega Pratama Jadi Wakil Indonesia
Otomotif 23 November 2025, 12:36
LATEST EDITORIAL
-
8 Pelatih yang Pernah Tangani Inter Milan dan AC Milan
Editorial 21 November 2025, 22:07
-
Derby della Madonnina: 5 Legenda yang Pernah Membela Inter Milan dan AC Milan
Editorial 21 November 2025, 21:12


























KOMENTAR