
Bola.net - Manchester City berhadapan dengan Chelsea pada pekan ke-25 Premier League 2023/2024 di Stadion Etihad, Minggu (17/2/2024) dini hari WIB. Sebagai tuan rumah, Man City tentu punya peluang menang yang lebih besar.
Laga Man City vs Chelsea punya arti yang penting bagi kedua kubu. Man City tengah bersaing untuk perebutan gelar juara. Chelsea, yang menang dua laga terakhir, tak ingin terus berada di posisi ke-10 klasemen.
Pertemuan kedua tim diprediksi bakal seru, apalagi berkaca pada hasil putaran pertama lalu. Bertempat di kandang Chelsea, kedua tim bermain imbang 4-4.
Man City masih kalah dari Chelsea dalam hal rekor pertemuan di Premier League. Man City meraih 18 kemenangan dan Chelsea sudah 27 menang. Namun, dini hari nanti bisa jadi Man City akan meraih kemenangan ke-19 mereka atas Chelsea.
Simak tiga alasan Man City bakal menang atas Chelsea di bawah ini ya Bolaneters.
Performa Impresif Man City

Pekan lalu, Man City menang 2-0 atas Everton melalui dua gol Erling Haaland. Setelah itu, Man City menumbangkan tuan rumah FC Copenhagen pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions.
Man City selalu menang dalam 11 pertandingan terakhir mereka di semua ajang. Harus diakui, anak-anak asuh Josep Guardiola saat ini berada dalam performa yang sangat mengerikan.
Man City selalu mencetak minimal 2 gol dalam 8 laga terakhir di Premier League. Sementara, Man City juga belum pernah kalah pada laga kandang di Premier League musim ini.
Duo Kevin De Bruyne dan Erling Haaland

De Bruyne sembuh dari cedera pada waktu yang tepat. De Bruyne pulih ketika Man City memasuki fase-fase genting dalam persaingan gelar juara Premier League. De Bruyne pun segera memberi efek positif bagi tim.
Dari tujuh laga yang dimainkan usai pulih dari cedera, De Bruyne baru dua kali bermain penuh. Namun, dari tujuh laga itu, De Bruyne sudah bikin enam assist dan dua gol.
Man City makin lengkap karena Haaland juga pulih dari cedera. Haaland mencetak dua gol dan satu assist pada tiga laga terakhir, di mana dia dimainkan sejak menit awal. Haaland juga langsung panas seperti De Bruyne.
Man City Unggul Catatan Pertemuan

Satu lagi faktor yang membuat Man City lebih diunggulkan menang adalah catatan pertemuan. City tidak pernah kalah dari Chelsea pada tujuh laga terakhir, enam kali menang dan sekali imbang.
Di kandang sendiri, City selalu menang atas Chelsea pada empat laga terakhir. Simak hasil tujuh pertemuan terakhir City dan Chelsea di bawah ini ya Bolaneters:
12-11-2023 Chelsea 4-4 Man City (Premier League)
21-05-2023 Man City 1-0 Chelsea (Premier League)
08-01-2023 Man City 4-0 Chelsea (FA Cup)
06-01-2023 Chelsea 0-1 Man City (Premier League)
10-11-2022 Man City 2-0 Chelsea (EFL Cup)
15-01-2022 Man City 1-0 Chelsea (Premier League)
25-09-2021 Chelsea 0-1 Man City (Premier League)
Klasemen Premier League 2023/2024
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Chelsea Hari Ini, Minggu 18 Februari 2024: Ujian dari Manchester City!
Liga Inggris 17 Februari 2024, 20:31
-
Pulang ke Etihad Stadium, Cole Palmer Janji Gak Bakal Baper
Liga Inggris 17 Februari 2024, 16:58
-
Jelang Manchester City vs Chelsea, Pep Guardiola Sanjung Habis Cole Palmer
Liga Inggris 17 Februari 2024, 16:50
-
5 Alasan Mengapa Chelsea Bisa Jegal Langkah Manchester City Malam Ini
Liga Inggris 17 Februari 2024, 16:19
LATEST UPDATE
-
Bila Benar Vlahovic Absen, Juventus Siapkan Kenan Yildiz jadi False 9 Lawan Fiorentina?
Liga Italia 18 November 2025, 09:45
-
Jerman vs Slovakia: Kenapa Aleksandar Pavlovic Ditarik Keluar, Cedera?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:24
-
Declan Rice Ingin Kontrak Baru, tapi Arsenal Minta Sabar, Kenapa?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:21
-
Pemain Cedera Saat Bela Negara di Jeda Internasional: Apakah Klub Dapat Ganti Rugi?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:10
-
Martin Odegaard Kembali: Akankah Mikel Arteta Tetap Memberinya Kebebasan Bergerak?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:03
-
Kabar Baik untuk Interisti! Hasil Tes Denzel Dumfries Jelang Derby Milan Diumumkan
Liga Italia 18 November 2025, 08:37
-
Solusi Panik? AC Milan Pertimbangkan Pulangkan Thiago Silva di Usia 41 Tahun!
Liga Italia 18 November 2025, 08:15
-
Lingkaran Setan Timnas Italia: Mengapa Azzurri Gagal di Kualifikasi Piala Dunia (Lagi)?
Piala Dunia 18 November 2025, 08:05
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR