
Bola.net - Bursa transfer musim panas 2022/2023 menyisakan waktu kurang dari dua pekan. Saat ini klub top Premier League masih aktif berburu pemain baru untuk memperkuat skuatnya musim ini.
Premier League yang sudah berjalan dua pekan menjadi ajang untuk mengukur kekuatan tim dengan formula pemain anyar. Tim seperti Manchester United dan Chelsea masih sangat aktif mencari pemain anyar untuk mengisi sektor kelemahan mereka.
Namun bukan hanya klub saja, pemain juga mulai berbenah diri untuk mencari klub baru. Tidak sedikit pemain yang mengajukan diri untuk dijual karena ingin hengkang dari klub lamanya.
Bahkan beberapa diantaranya merupakan pemain bintang klubnya. Siapa saja pemain tersebut? Berikut empat pemain Premier League yang ingin hengkang dari klubnya musim ini.
Cristiano Ronaldo

Nama pertama tentu saja Cristiano Ronaldo. CR7 sempat ingin hengkang dari Man United sebelum musim 2022/2023 bergulir.
Gagalnya Man United masuk zona Liga Champions membuat agen CR7, Jorge Mendes menawarkan kliennya ke beberapa klub langganan Liga Champions. Bayern Munchen, Chelsea hingga Atletico Madrid yang menjadi incaran CR7, enggan menampung striker berusia 37 tahun tersebut.
Tak ada yang menampung membuat CR7 terpaksa bertahan lebih lama di Old Trafford. Namun semuanya makin rumit setelah dua laga awal Man United berakhir dengan kekalahan.
Christian Pulisic

Dipasang untuk menggantikan posisi Eden Hazard yang hengkang ke Real Madrid, Pulisic justru bermain di bawah harapan. Diboyong tiga musim lalu dari Borussia Dortmund, kedatangan Pulisic memakan harga sebesar 64 juta euro.
Selama membela Chelsea, Pulisic hanya mampu mencetak 25 gol dan 19 assist dari 117 laga. Kontribusi yang kurang membuat tempat Pulisic sebagai penyerang sayap digantikan Raheem Sterling yang baru saja didatangkan Chelsea musim ini.
Melihat karier yang kurang mulus serta datangnya pesaing baru membuat Pulisic berniat hengkang dari Chelsea musim ini. Situasi ini sedang dimanfaatkan Man United untuk memboyong Pulisic. Selain Man United, Newcastle United juga dikabarkan berminat mendatangkan Pulisic musim ini.
Marcos Alonso

Kabar keinginan Alonso untuk pergi dari Stamford Bridge sudah beredar sejak awal bursa transfer dibuka. Minat dari Barcelona merupakan faktor kuat hengkangnya Alonso musim ini.
Alonso dikabarkan sudah menyetujui kesepakatan personal dengan Barcelona. Ia tinggal menunggu tawaran resmi Blaugrana ke Chelsea untuk dirinya.
Alonso sendiri sudah bertahan di Chelsea selama enam musim sejak didatangkan dari Fiorentina. Memainkan 212 laga, Alonso juga telah mempersembahkan satu gelar Premier League dan satu gelar Liga Champions.
Wesley Fofana

Kabar kedatangan Wesley Fofana ke Chelsea semakin kencang. Fofana yang berstatus sebagai pemain Leicester City ini masih belum mendapatkan lampu hijau dari klubnya.
Chelsea ingin merekrut Fofana sebagai pengganti Antonio Rudiger dan Andreas Christensen yang hengkang ke La Liga. Chelsea baru mendapat satu pengganti yakni Kalidou Koulibaly dari Napoli.
Namun rencana Fofana untuk menjadi pemain The Blues nampaknya tidak mudah. Leicester City mematok harga tinggi yakni lebih dari 80 juta pounds untuk Fofana.
Fofana yang ingin segera hengkang dari Leicester dikabarkan geram dengan kelakuan klubnya. Ia marah karena Leicester City memasang harga tinggi untuk menyulitkan kepindahannya ke Chelsea.
(Bola.net/Ahmad Daerobby)
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- 4 Alumni La Liga yang Dibeli Manchester United Sebelum Casemiro
- Video Si Paham Taktik: Membedah Taktik Antonio Conte di Tottenham
- Andai Tinggalkan Barcelona, Pierre-Emerick Aubameyang Lebih Ingin Gabung Chelsea Ketimbang MU
- Termasuk Conte Vs Tuchel, Ini 4 Cekcok Pelatih yang Bikin Heboh di Premier League
- Pesan Ibu Ronaldo: Nak, Sebelum Saya Meninggal, Kembali ke Sporting
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Chelsea di Liga Inggris 2022/23, Akhir Pekan Ini Lawan Leeds United
Liga Inggris 18 Agustus 2022, 19:00
-
Dilepas Chelsea, Arsenal Siap Tampung Callum Hudson-Odoi
Liga Inggris 18 Agustus 2022, 18:00
-
Anthony Gordon Temui Frank Lampard, Minta Dilepas ke Chelsea
Liga Inggris 18 Agustus 2022, 17:40
-
4 Pemain yang Direkrut Chelsea dari Inter Milan Sebelum Cesare Casadei
Editorial 18 Agustus 2022, 16:26
-
Chelsea Siap Lepas Christian Pulisic ke Manchester United, tapi Ada Syaratnya
Liga Inggris 18 Agustus 2022, 11:59
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR