
Bola.net - Erling Haaland kembali mencetak gol dalam kemenangan Manchester City 3-1 atas Brighton & Hove Albion pada akhir pekan kemarin. Haaland menyumbang dua gol dalam pertandingan tersebut.
Tambahan dua gol membuat Haaland menempati posisi puncak pencetak gol sementara di kompetisi tertinggi Inggris. Sejauh ini, sang robot bernyawa itu sudah mengepak 17 gol.
Hingga pekan ke-11, Man City memang masih tertahan di posisi kedua klasemen dengan tabungan 26 poin. Armada Pep Guardiola terpaut dua angka dari Arsenal yang masih perkasa di pucuk dengan genggaman 28 poin.
Level kegacoran Haaland tergolong luar biasa. Bukan tak mungkin Man City akan mendepak The Gunners, terutama melihat sepak terjang eks bomber Borussia Dortmund tersebut.
Selain Haaland, siapa pemain gacor lainnya di pentas Premier League hingga Oktober ini? Penasaran? Simak informasinya di bawah ini.
Kepa Arrizabalaga (Chelsea)
Pemain Spanyol ini tampil brilian di bawah mistar Chelsea dalam beberapa pekan terakhir. Kepa mencatatkan tiga clean sheet dan hanya kebobolan dua gol dalam lima penampilan liga terakhirnya bersama The Blues.
Gol yang dicetak pemain Manchester United, Casemiro, dalam hasil imbang 1-1 pada 22 Oktober lalu merupakan kebobolan pertama setelah 623 menit permainan. Kepa tetap menjadi pemain kunci di gawang Chelsea dan kehadirannya sangat penting bagi sang juru taktik, Graham Potter.
Bukayo Saka (Arsenal)
Panen sanjungan, pemain Timnas Inggris ini tampil luar biasa dalam membangun serangan The Gunners dalam beberapa pekan terakhir. Saka telah mencetak tiga gol dalam tiga pertandingan terakhirnya di Premier League musim ini.
Pemain berusia 21 tahun itu juga telah terlibat dalam delapan gol dalam tujuh penampilan liga terakhirnya untuk Arsenal. Ia mencetak empat gol dan empat assist.
Tak disangkal lagi, Saka menjadi pemain penting bagi Mikel Arteta dalam perburuan gelar musim ini.
Alex Iwobi (Everton)
Performa pemain internasional Nigeria ini dalam beberapa duel terakhir sangat brilian. Dia merupakan satu di antara pemain yang menonjol musim ini.
Iwobi telah mencetak satu gol dan mencatatkan tiga asis dalam lima pertandingan terakhirnya di Premier League bersama Everton. Pemain berusia 26 tahun itu juga menjadi orang kedua dengan jumlah asis terbanyak di liga sejauh musim ini.
Iwobi tetap menjadi pemain kunci di lini tengah dan akan sangat menarik untuk melihat apakah dia bisa tetap tampil konsisten.
Harry Kane (Tottenham Hotspur)
Tak terbantahkan lagi, Kane sosok striker brilian. Bomber Timnas Inggris kepunyaan Spurs tersebut sejauh ini sudah mengantongi tiga gol dalam empat laga liga terakhir.
Kane menjadi pemain kunci di lini serang untuk bos Antonio Conte. Nah, pertanyaannya adalah, sanggupkah ia mengejar perolehan gol Erling Haaland?
Klasemen Premier League
Sumber: Sportskeeda
Disadur dari: Bola.com/Penulis Choki Sihotang/Editor Nurfahmi Budi
Published: 24/10/2022
Baca Juga:
- 3 Kesalahan Fatal Cristiano Ronaldo di MU Sehingga Kesabaran Erik Ten Hag Habis
- 3 Wonderkid Non-Eropa yang Siap Meledak di Piala Dunia 2022
- Deretan Profesi Aneh Pesepak Bola Setelah Pensiun, Ada yang Jadi Guru Zumba
- Si Paling Baper! 5 Momen Ketika Cristiano Ronaldo Ngambek
- 5 Klub yang Bisa Akhiri Mimpi Buruk Cristiano Ronaldo di MU pada Januari 2023
- 10 Klub Sepak Bola Paling Populer di Dunia: Barcelona Gak Ada Obat!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mane vs Salah, Siapa yang Lebih Kencang Larinya?
Liga Inggris 25 Oktober 2022, 23:32 -
Maaf, Jude Bellingham Hanya Minat Gabung Real Madrid
Liga Spanyol 25 Oktober 2022, 21:30 -
Napoli Tetapkan Mahar Transfer Victor Osimhen, Masih Minat, MU?
Liga Inggris 25 Oktober 2022, 21:00 -
Mantan Juru Transfer Liverpool Bakal Jadi Direktur Olahraga MU yang Baru?
Liga Inggris 25 Oktober 2022, 20:30
LATEST UPDATE
-
Jadwal La Liga Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:16 -
Cek Jadwal dan Live Streaming LaLiga 2025/26 Minggu Ini: di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:10 -
Prediksi Napoli vs Genoa 5 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:06 -
Saksikan dan Nonton LaLiga 2025/26 Sevilla vs Barcelona, Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:02 -
Jadwal Premier League Pekan Ini, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 16:00 -
Cek Jadwal dan Nonton Liga Inggris 2025/26: Eksklusif di Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 15:56 -
Saksikan dan Nonton Liga Inggris Chelsea vs Liverpool: Eksklusif di Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 15:52 -
Prediksi Brentford vs Manchester City 5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 15:37
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR