
Bola.net - Mantan striker Aston Villa Gabriel Agbonlahor mengkritik aksi Andre Onana yang memarahi Harry Maguire saat Manchester United menelan kekalahan dari Borussia Dortmund.
Manchester United menghadapi Dortmund pada laga pramusim yang dimainkan di Stadion Allegiant, Senin 31 Juli 2023. Pasukan Erik Ten Hag kalah dengan skor 3-2.
Sebuah kejadian menarik terjadi dalam pertandingan tersebut. Onana terlihat memarahi Maguire pada babak kedua.
Kiper yang direkrut dari Inter Milan itu merasa sangat kesal melihat Maguire melakukan blunder yang membahayakan gawang Manchester United.
Kritik Onana
Aksi Onana memarahi Maguire ini dikritik oleh Agbonlahor. Dia menilai Onana terlalu berlebihan.
"Pertama-tama Maguire tidak melakukan kesalahan. Dia memberikan operan kepada seorang gelandang dan saya merasa dia [Maguire] jadi sasaran empuk," ujar Agbonlahor kepada talkSPORT.
"Saya tidak suka sikap Onana dan saya merasa [Maguire] jadi sasaran empuk. Apakah dia akan melakukan itu pada [Lisandro] Martinez? Saya rasa tidak. Atau bahkan dia mungkin dia melakukannya kepada Rashford?"
Tidak Adil
Agbonlahor juga merasa Onana tidak adil kepada Maguire. Pria asal Inggris ini melihat Onana juga melakukan kesalahan.
"Saya akan memahami jika itu merupakan kesalahan besar dan mengakibatkan gol, cukup adil bila dianggap sebagai kesalahan Maguire. Tapi saya ingin melihat energi yang sama dari seluruh pemain," lanjutnya.
"Saya paham dia [Onana] sedang mencoba menciptakan standar permainan yang tinggi, tetapi ketika Anda menonton rekaman pertandingannya, dia juga banyak kehilangan bola dan membuat kesalahan. Bayangkan jika Maguire balik melakukan hal yang sama padanya."
Sumber: talkSPORT
Klasemen Premier League
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Eks MU Dukung Sofyan Amrabat Pindah ke Old Trafford
Liga Inggris 1 Agustus 2023, 22:45
-
Christian Eriksen, Mak Comblang MU dan Rasmus Hojlund
Liga Inggris 1 Agustus 2023, 22:29
-
Donny van de Beek Batal Gabung Real Sociedad?
Liga Inggris 1 Agustus 2023, 22:14
-
Saingi West Ham, Everton Juga Berminat Angkut Harry Maguire
Liga Inggris 1 Agustus 2023, 22:05
LATEST UPDATE
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
-
West Ham vs Nottingham Forest: Keterpurukan West Ham di Premier League 2025/26
Liga Inggris 7 Januari 2026, 08:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR