
Bola.net - Raksasa Premier League Manchester United bernasib sial di tengah jalannya laga melawan Tottenham di Old Trafford, Minggu (29/09/2024).
MU menjamu Tottenham di pekan keenam Premier League 2024/2025. Laga ini dibuka dengan buruk oleh United.
Mereka tertinggal oleh gol cepat Brennan Johson pada menit ketiga. Sayangnya di saat mencoba mencetak gol balasan, MU malah mendapat musibah.
Kapten mereka yakni Bruno Fernandes dikartu merah oleh wasit. Pasalnya ia melanggar James Maddison.
Insiden Bruno Dicek Via Var
Pada menit ke-42, Tottenham berusaha membangun serangan dari belakang. Bola dikuasai oleh James Maddison usai mendapat operan dari lini belakang.
Ia coba diadang oleh Bruno Fernandes. Namun Bruno terpeleset dan satu kakinya menerjang kaki Maddison.
Wasit langsung mengeluarkan kartu merah untuk Bruno Fernandes. VAR sempat mengecek ulang insiden itu.
Hasilnya ternyata tak berubah. Mereka mendukung keputusan wasit memberikan kartu merah langsung pada Bruno Fernandes karena aksinya dianggap berbahaya.
Kobbie Mainoo Cedera
Petaka Manchester United tak berhenti sampai di situ. Setelah Bruno Fernandes keluar lapangan, tak lama kemudian mereka harus kehilangan satu pemain lagi.
MU harus kehilangan Kobbie Mainoo. Ia harus ditarik keluar karena mengalami cedera.
🚨⚠️ Bad news for Man United as after Bruno Fernandes’ red card, Kobbie Mainoo has been subbed off with an injury. pic.twitter.com/pAuPyHRYuN
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) September 29, 2024
"Berita buruk bagi Man United karena setelah kartu merah Bruno Fernandes, Kobbie Mainoo harus digantikan karena cedera."
Di saat berita ini diturunkan, MU tertinggal 0-3 dari Tottenham. Sebagian fans pun sudah terlihat meninggalkan Stadion Old Trafford.
Jadwal MU Berikutnya
Kompetisi: Europa League
Pertandingan: Porto vs Manchester United
Stadion: Estadio Do Dragao
Hari: Jumat, 4 Oktober 2024
Kickoff: 02.00 WIB
Klasemen Premier League
(Bola/Fabrizio Romano)
Baca Juga:
- Prediksi Manchester United vs Tottenham 29 September 2024
- Head to Head dan Statistik: Manchester United vs Tottenham - Premier League
- Wow! Real Madrid Inginkan Bek Manchester United Ini?
- Seriusan? MU Mau Boyong Nico Williams di Tahun 2025?
- Moncer di MU, Amad Diallo Beri Kredit untuk Erik Ten Hag
- Matthijs De Ligt Disebut Jadi Pembelian Terbaik MU di Musim Panas 2024, Sepakat?
- Manchester United Putuskan Kejar Marc Guehi di Tahun 2025
- Sudah Dua Bulan Absen, Bagaimana Kabar Terbaru Leny Yoro?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Andai Pecat Erik Ten Hag, Berapa Pesangon yang Harus Disiapkan Manchester United?
Liga Inggris 30 September 2024, 21:42 -
Mau MU Bangkit, Erik Ten Hag Diminta Contek Gaya Bermain Tottenham
Liga Inggris 30 September 2024, 20:31 -
Dipermalukan Tottenham, Erik Ten Hag Yakin MU Bakal Bangkit
Liga Inggris 30 September 2024, 19:54 -
Main 40 Menit Langsung Cedera, Begini Kondisi Terkini Mason Mount
Liga Inggris 30 September 2024, 19:41 -
Erik Ten Hag Ramai Digosipkan Akan Dipecat, Begini Sikap Manajemen MU
Liga Inggris 30 September 2024, 18:57
LATEST UPDATE
-
Prediksi Arsenal vs West Ham 4 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:10 -
Hasil FP1 Moto2 Mandalika 2025: Celestino Vietti dan Manuel Gonzalez Tercepat
Otomotif 3 Oktober 2025, 09:48 -
Prediksi Manchester United vs Sunderland 4 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 09:39 -
Hasil FP1 Moto3 Mandalika 2025: David Munoz Memimpin Joel Kelso
Otomotif 3 Oktober 2025, 09:31 -
Jadwal, Hasil Lengkap, dan Klasemen Livoli Divisi Utama 2025
Voli 3 Oktober 2025, 09:10 -
Jadwal Lengkap Pertandingan Livoli Divisi Utama 2025, 3 September-19 Oktober 2025
Voli 3 Oktober 2025, 09:10 -
Jadwal Lengkap Turnamen Bulu Tangkis BWF 2025: Ayo, Dukung Indonesia!
Bulu Tangkis 3 Oktober 2025, 09:09 -
Daftar Pembalap Indonesia yang Berlaga di Idemitsu Asia Talent Cup 2025
Otomotif 3 Oktober 2025, 09:08 -
Jadwal Lengkap Idemitsu Asia Talent Cup 2025: Indonesia Turunkan 4 Wakil
Otomotif 3 Oktober 2025, 09:08 -
Jadwal Live Streaming Formula 1 Singapura 2025 di Vidio, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 3 Oktober 2025, 09:07
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR