
Bola.net - Ray Parlour mendesak agar mantan klubnya, Arsenal memainkan David Luiz bukan lagi sebagai bek tengah, melainkan gelandang bertahan.
David Luiz dihujani kritik usai tamil buruk dalam laga kontra Manchester City beberapa waktu lalu. Kala itu, bek asal Brasil tersebut mendapat kartu merah setelah baru dimainkan di awal babak kedua.
Arsenal pun mendapat banyak kritik usai memutuskan untuk memperpanjang kontrak David Luiz selama semusim lagi.
Saran Ray Parlour
Parlour pun memberi saran kepada Arsenal untuk bisa mengeluarkan kemampuan David Luiz semaksimal mungkin di posisi selain bek tengah.
"Dia terlalu banyak membuat kesalahan, dan di usia 33 tahun dia tak akan belajar. Anda harus melihat sedikit lebih tinggi dibanding David Luiz," ujar Parlour kepada PA Sport.
"Dia bisa menjadi pemain pelapis dan Anda bisa memainkan dia sebagai gelandang bertahan. Dia memiliki umpan cukup akurat dan jika dia membuat kesalahan maka masih ada bek tengah di belakang dia, itu bisa menjadi peran baginya," tambah Parlour.
Wajib Belanja Pemain
Lebih lanjut, Parlour yang merupakan anggtota skuad Arsenal saat menjuarai Premier League dengan tidak terkalahkan pada musim 2003-04 silam menegaskan bahwa The Gunners wajib berbelanja pemain pada musim panas ini.
"Arsenal perlu kembali ke Liga Champions dengan menggelontorkan uang dan lebih berjudi sebagai sebuah klub," tutur Parlour.
"Mikel Arteta sejauh ini telah bekerja dengan bagus, tapi sekarang kembali ke klub apakah mereka mau mendukungnya atau tidak," imbuhnya.
"Makin sedikit yang didapat dan makin besarnya ambisi tim lain maka akan sulit bagi Arsenal untuk kembali menjadi penantang gelar," tukasnya.
Sumber: PA Sport
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ihwal Pengganti Aubameyang, Arsenal Bakal Impor Striker dari Jerman
Bundesliga 30 Juni 2020, 19:00
-
Inikah Pembelian Pertama Arsenal di Musim Panas Ini?
Liga Inggris 30 Juni 2020, 16:40
-
Data dan Fakta Premier League: Arsenal vs Norwich City
Liga Inggris 30 Juni 2020, 16:02
-
Prediksi Arsenal vs Norwich City 2 Juli 2020
Liga Inggris 30 Juni 2020, 16:01
-
David Luiz, Simbol Kekacauan Arsenal
Liga Inggris 30 Juni 2020, 04:00
LATEST UPDATE
-
Pemain Terbaik dan Terburuk dari Laga Parma vs Inter di Ennio Tardini
Liga Italia 8 Januari 2026, 10:11
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 8 Januari 2026
Voli 8 Januari 2026, 09:31
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 8 Januari 2026, 09:31
-
Man City vs Brighton: Rating Pemain The Citizens usai Tertahan di Etihad Stadium
Liga Inggris 8 Januari 2026, 09:21
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 8 Januari 2026, 08:55
-
Rapor Pemain Chelsea Lawan Fulham: Cucurella Mengecewakan, Palmer Kembali Senyap
Liga Inggris 8 Januari 2026, 08:27
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR