
Bola.net - Kebangkitan Arsenal sejak Boxing Day lalu dapat diilihat di klasemen sementara. Saat ini The Gunners ada di peringkat ke-9 Premier League, hanya berjarak 7 poin dari empat besar.
Benar 7 poin masih lebar, tapi ini sudah jauh lebih baik dari kondisi Arsenal beberapa bulan lalu. Kala itu mereka pernah lebih dekat ke zona degradasi daripada ke empat besar
Mikel Arteta pun memahami perkembangan ini, dan baginya yang lebih penting saat ini adalah mencoba menjaga momentum. Arsenal sedang bagus-bagusnya, tidak boleh lengah.
Apa kata Arteta? Selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Jaga momentum
Menurut Arteta, belum waktunya Arsenal bicara soal empat besar. Saat ini yang terpenting bagi timnya adalah menjaga momentum, masih ada banyak PR untuk Arsenal.
Sulit mencapai posisi yang sekarang, dan Arsenal harus mencoba mempertahankannya dengan merangkai kemenangan.
"Kami berusaha menjaga momentum, terus melaju, bersikap rendah hati dan memahami bahwa ada banyak hal yang masih perlu dikembangkan," ujar Arteta di Arsenal.com.
"Ada begitu banyak hal yang perlu kami lakukan untuk mengejar tim-tim lain, dan melaju dari laga ke laga. Kita lihat saja sampai di mana kami nanti."
Mulai terbentuk
Selain soal menjaga momentum, saat ini Arsenal mulai menyuguhkan permainan yang lebih matang ala Arteta. Kemenangan 3-1 atas Southampton, Rabu (27/1) kemarin jelas menunjukkan itu.
"Ya, kemenangan atas Southampton menunjukkan banyak hal yang ingin kami lihat, tapi masih ada banyak hal pula untuk dikembangkan," sambung Arteta.
"Sudah sekitar setahun sejak saya bekerja di sini dan sekarang segalanya bergerak ke arah yang kami inginkan, meski saya sadar betul ada beberapa hal yang perlu diperbaiki," tutupnya.
Lawan MU
Bicara soal momentum dan permainan yang semakin matang, Arsenal akan menghadapi ujian besar akhir pekan ini, Minggu (31/1) dini hari WIB.
The Gunners bakal meladeni Manchester United di Old Trafford, jaminan duel panas dua tim yang sedang melaju apik.
Sumber: Arsenal
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pernah Bela Real Madrid, Martin Odegaard Gak Bakal Jiper di Arsenal
Liga Inggris 29 Januari 2021, 21:40
-
Ini Lima Penggawa Manchester United yang Cetak Hat-trick Lawan Arsenal
Liga Inggris 29 Januari 2021, 19:27
-
Incar Bek Muda Stoke, Arsenal Wajib Setor Rp288 Miliar
Liga Inggris 29 Januari 2021, 19:25
-
Tantang Arsenal, Pembukitan Mental Juara Manchester United
Liga Inggris 29 Januari 2021, 19:20
-
Arsenal vs Manchester United, Thomas Partey Bisa Tampil
Liga Inggris 29 Januari 2021, 19:00
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
-
Link Live Streaming La Liga 2025/26: Barcelona vs Athletic Bilbao, Tayang di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:51
-
Simak Jadwal La Liga 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:41
-
Man United vs Arsenal: Duo EPL Berebut Wonderkid 18 Tahun Olympiakos yang Lagi Naik Daun
Liga Inggris 18 November 2025, 17:01
-
Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Mali di Indosiar Malam Ini
Tim Nasional 18 November 2025, 17:01
-
Rekam Jejak Timur Kapadze di Timnas Uzbekistan: Berapa Kemenangan yang Mampu Diraih?
Tim Nasional 18 November 2025, 16:54
-
Dua Wajah Florian Wirtz: Tajam untuk Timnas Jerman, Meredup di Liverpool
Liga Inggris 18 November 2025, 16:39
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55



















KOMENTAR