Bola.net - - Arsenal dikabarkan telah menyodorkan kontrak baru pada Alex Oxlade-Chamberlain. Harapannya, Chamberlain tak lagi tertarik gabung Chelsea yang disebut tertarik dengannya.
Selama membela Arsenal, pemain 24 tahun tersebut sudah mencatatkan 196 penampilan dengan mengumpulkan 20 sejak 2011. Kontraknya di Arsenal tinggal menyisakan satu tahun lagi namun belum ada kesepakatan kontrak baru untuknya hingga saat ini.
Chelsea disebut sangat tertarik dengan pemain timnas Inggris tersebut. Namun Arsenal tak ingin melepas pemainnya tersebut, apalagi pada klub rival.
Menurut Daily Star, Arsenal telah menyodorkan kontrak menggiurkan untuk Oxlade-Chamberlain dengan durasi empat tahun. Ia akan mendapatkan gaji sebesar 125 ribu per pekan. Kontrak baru ini diharapkan akan meredakan hasrat Chamberlain gabung dengan The Blues yang merupakan rival Arsenal di kota London.
Dengan tawaran tersebut, Arsenal percaya akan mendapat sambutan baik dari pihak pemain. Beberapa waktu lalu, pelatih Arsenal, Arsene Wenger, pun menyatakan bahwa pemainnya tersebut memang tidak untuk dijual.
"Ya, dia [Chamberlain] akan bertahan di sini. Kenapa? Karena secara pribadi saya menilainya sebagai pemain yang sangat bagus dan dia adalah salah satu pemain yang sedang berkembang menuju puncak permainannya," ucap Wenger.
Dalam dua pertandingan terakhir, Chamberlain selalu bermain sejak menit awal di Premier League yaitu ketika menghadapi Leicester City dan Stoke City.
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lagi, Costa Serang Conte Terkait Kasus SMS
Liga Inggris 21 Agustus 2017, 23:02
-
Morata Mandul Lawan Tottenham, Conte Beri Pembelaan
Liga Inggris 21 Agustus 2017, 15:45
-
Alonso Puji Performa David Luiz Saat Lawan Spurs
Liga Inggris 21 Agustus 2017, 15:26
-
Alonso Usai Bungkam Spurs: Chelsea Butuh Kemenangan Ini
Liga Inggris 21 Agustus 2017, 15:06
-
Conte: Chelsea Lakukan yang Terbaik untuk Perbaiki Tim
Liga Inggris 21 Agustus 2017, 14:31
LATEST UPDATE
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
-
Prediksi Spanyol vs Turki 19 November 2025
Piala Dunia 18 November 2025, 06:45
-
Prediksi Brasil vs Tunisia 19 November 2025
Amerika Latin 18 November 2025, 06:30
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR