Bola.net - Raksasa Premier League, Arsenal dikabarkan menjadi kandidat terdepan untuk mendapatkan tanda tangan gelandang Real Madrid, Dani Ceballos pada musim panas ini.
Sejak kembalinya Zinedine Zidane ke kursi pelatih Real Madrid, Ceballos mulai kehilangan tempat di skuat utama. Situasi inilah yang membuat pemain 22 tahun itu galau.
Di satu sisi, Ceballos masih ingin berada di skuat Real Madrid. Namun di sisi lain, eks gelandang Real Betis itu juga butuh kesempatan bermain reguler yang tak ia dapatkan di El Real.
Beberapa klub mengejar Ceballos pada jendela transfer musim panas ini, mulai dari AC Milan, Tottenham Hotspur, hingga Liverpool.
Namun seperti dilansir Marca, Arsenal lah yang memiliki kemungkinan paling besar untuk bisa memboyong Dani Ceballos.
Arsenal kabarnya ingin merekrut Ceballos dengan status pinjaman. Klub London itu diklaim bakal bersedia membayar biaya peminjaman Ceballos seandainya diminta Real Madrid.
Dani Ceballos di Real Madrid
Didatangkan dari Real Betis pada musim panas 2017 lalu, Ceballos tak mendapat cukup banyak kesempatan bermain di musim pertamanya di Real Madrid.
Peruntungan Ceballos sedikit membaik di musim keduanya. Hal ini terbantu dengan kehadiran Julen Lopetegui dan Santiago Solari meski sama-sama hanya sebentar. Musim 2018-19 kemarin Ceballos tampil dalam 34 laga di semua kompetisi dengan mencetak tiga gol.
Ceballos sendiri saat ini tengah menjalani liburan usai membawa Spanyol U-21 menjuarai ajang Euro U-21. Karena itu, Ceballos tak ikut rombongan tur pramusim skuat Los Blancos ke Kanada dan Amerika Serikat.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Vinicius Junior, Satu-satunya Kabar Baik di Madrid Musim 2018-19
Liga Spanyol 11 Juli 2019, 23:32 -
Julio Cesar Yakin Eder Militao Sukses di Real Madrid
Liga Spanyol 11 Juli 2019, 22:50 -
Zidane Bahagia Usai Tinggalkan Real Madrid
Liga Spanyol 11 Juli 2019, 21:40 -
Mau Marco Asensio, Liverpool Diminta Serahkan Sadio Mane
Liga Spanyol 11 Juli 2019, 20:20 -
Legenda Barcelona Prediksi Vinicius Junior Jadi Ikon Brasil Berikutnya
Liga Spanyol 11 Juli 2019, 20:00
LATEST UPDATE
-
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03 -
Jadwal Serie A Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:36
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR