
Bola.net - Liverpool tak kunjung memperjelas masa depan sang bintang, Mohamed Salah, yang masih menggantung hingga sekarang. Seperti diketahui, kontrak pemain asal Mesir tersebut hanya berlaku sampai tahun depan.
Mo Salah sendiri telah menyatakan kalau dirinya masih akan memperkuat Liverpool musim depan. Hanya, ia tidak memberi penjelasan apakah dirinya bakal bertahan lebih lama dari itu atau tidak.
"Saya tidak ingin egois. Saya hanya ingin fokus kepada tim, sungguh. Saya tidak ingin berbicara soal kontrak. Kami masih punya waktu panjang. Saya sudah pasti bertahan musim depan. Itu sudah jelas," ujar Mo Salah dikutip Goal International.
Sampai saat ini, Mo Salah belum membubuhkan tanda tangan di kontrak baru yang disodorkan Liverpool. Ia masih belum puas dengan proposal dari sang klub, di mana dirinya menginginkan gaji sebesar 400 ribu pounds per pekan.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Enggan Merusak Struktur Gaji
Sekarang, penyandang status pemain termahal di Liverpool adalah Virgil van Dijk dengan gaji 220 ribu pounds per pekan. Gaji Mo Salah sendiri hanya kurang 20 ribu pounds dari bek berdarah Belanda tersebut.
Liverpool enggan merusak struktur gaji. Sebab dengan begitu, ada kemungkinan pemain lain akan melakukan hal serupa ketika kontraknya mendekati akhir. Mereka bahkan siap untuk kehilangan pemain penting kalau itu memang harus dilakukan.
Baru-baru ini, muncul laporan yang menyebutkan kalau the Reds akan ditinggal oleh Sadio Mane pada bursa transfer musim panas ini. Seperti Mo Salah, kontrak Mane cuma berlaku sampai tahun depan. Namun ia tak pernah menyatakan akan bertahan.
Tahun ini menyajikan kesempatan terbaik buat Liverpool untuk menjual Sadio Mane ke klub lain. Seharusnya itu juga berlaku buat Mo Salah. Namun sepertinya, the Reds ingin berusaha membujuknya agar mau menandatangani kontark baru.
Membuka Pintu untuk Rival Liverpool
Seiring berjalannya waktu, situasinya kian tak menguntungkan buat Liverpool. Mo Salah siap mengambil tindakan ekstrim jika permintannya tidak terpenuhi, di mana dirinya siap menerima tawaran dari klub rival musim depan.
Kabar tersebut datang dari the Athletic. Tentunya ini bakal membuat kerugian Liverpool jadi berlipat ganda. Ia bisa saja meninggalkan Anfield untuk memenuhi pinangan klub rival seperti Chelsea yang memang membutuhkan penyerang.
Chelsea bukan satu-satunya klub yang mampu menampung Mo Salah sesuai dengan permintaan gajinya. Manchester United bahkan juara bertahan Premier League, Manchester City, juga punya kekuatan untuk menampungnya.
(The Athletic)
Baca Juga:
- Diam-Diam, Liverpool dan Man City Juga Lirik Mason Mount
- Liverpool Beli Harry Kane? Mengapa Tidak!
- Ingat Kasus Lukaku, Ini yang Harus Dihindari Liverpool Saat Cari Pengganti Sadio Mane
- 3 Alasan Liverpool Mematok Harga Sadio Mane Rp733 Miliar, Bayern Munchen Wajib Tahu
- Sudah Ucapkan Salam Perpisahan Pada Liverpool, Jadi Kapan Origi Gabung AC Milan?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Selamat! Gareth Bale Bakal Dapat Gelar MBE dari Ratu Inggris
Bolatainment 2 Juni 2022, 15:29
-
'Hanya MU yang Bisa Rekrut Mohamed Salah Jika Tinggalkan Liverpool'
Liga Inggris 2 Juni 2022, 12:08
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
-
Gerard Pique Yakin Timnas Indonesia Suatu Hari Nanti Bakal Lolos ke Piala Dunia
Tim Nasional 17 November 2025, 16:16
-
3 Makanan Indonesia Terfavorit Jay Idzes: Kelezatannya Bikin Kuliner Italia Pun Kalah
Bolatainment 17 November 2025, 16:10
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR